Rabu 22 Nov 2017 16:57 WIB

Persiapan Sail Sabang Sudah 95 Persen

Genderang Suling Jala Taruna tampil saat Upacara Pelepasan Satgas Sail Sabang di Dermaga Terminal JICT 2, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (20/11).
Foto: Antara/Zabur Karuru
Genderang Suling Jala Taruna tampil saat Upacara Pelepasan Satgas Sail Sabang di Dermaga Terminal JICT 2, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (20/11).

REPUBLIKA.CO.ID, SABANG, ACEH -- Wali kota Sabang Nazaruddin menyatakan persiapan Sail Sabang yang akan berlangsung dari 28 November sampai 5 Desember 2017 sudah rampung 95 persen.

"Secara umum kita sudah siap menyambut Sail Sabang, bahkan sekarang 95 persen sudah rampung persiapannya," kata Walikota Sabang Nazaruddin melalui Kepala Bagian (Kabag) Umum dan Humas Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Sabang Bahrul Fikri di Sabang, Rabu (22/11).

Ia memaparkan untuk menyambut perhelatan kegiatan tahunan nasional yang ke-9 itu maka pemerintah daerah sesuai poksinya telah menata sejumlah taman kota. "Insya Allah H-1 Sail Sabang persiapannya sudah rampung 100 persen," ujarnya.

Sail Sabang mengangkat tema "Menuju Sabang Gerbang Destinasi Wisata Bahari Dunia" dan direncanakan akan dibuka langsung oleh Presiden Joko Widodo pada 2 Desember 2017 dan acara puncak difokuskan tiga titik yakni Teluk Sabang atau Pelabuhan CT3 BPKS, Sabang Fair dan Tugu Kilometer Nol Indonesia.

Menteri Pariwisata Arif Yahya ketika meninjau kesiapan Sail Sabang mengapresiasi kesiapan pemerintah daerah menyambut perhelatan even nasional ke-9 itu. "Terima kasih Pak Walikota, Kota Sabang indah dan bersih," kata Menpar kepada Walikota Sabang saat memimpin rapat koordinasi kesiapan Sail Sabang di Lantai VI Aula Kantor Walikota setempat, Selasa.

Menpar mengakui Sail Sabang merupakan ajang pariwisata terbesar yang pernah diselenggarakan tanah air. "Sail Sabang adalah event terbesar di Indonesia dan kita berharap pasca Sail Sabang ada event lain agar kunjungan wisatawan terus meningkat" kata Arif.

Lebih lanjut Arif menyebutkan sebanyak 30 kegiatan akan memeriahkan perhelatan Sail Sabang dan 20.000-an wisatawan domestik maupun mancanegara akan berkunjung ke pulau terluar paling ujung barat Indonesia itu. "Dari Sail Sabang ini Bapak Presiden Jokowi menginginkan ekonomi masyarakat Sabang dan Indonesia secara umum meningkat," kata dia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement