Kamis 30 Jun 2016 10:10 WIB

Ingin Cantik Tapi Malah Tampak Tua? Mungkin Ini Kesalahannya

Rep: MGROL69/ Red: Andi Nur Aminah
Facial (Ilustrasi)
Foto: Health
Facial (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,  Penuaan merupakan proses alami yang dihadapi setiap manusia. Proses ini harus dilalui dan cukup bisa dihindari. Tanda-tanda penuaan ini seperti keriput, garis halus di sekitar mata dan mulut, kulit kendur, bintik-bintik, kulit kusam dan lainnya.

Penuaan kulit biasanya terjadi di usia 40-an. Lalu bagaimana jika tanda penuaan ini muncul ketika seseorang berusia di 20 tahun? Ini biasanya terjadi karena berbagai faktor seperti keturunan, gaya hidup seperti diet dan olahraga, perawatan kulit dan lainnya.

Dilansir Boldsky, berikut beberapa kesalahan terhadap perawatan kecantikan yang membuat seseorang justru terlihat lebih tua dari umurnya.

Menggunakan lapisan make-up secara tebal

Lapisan make-up terutama krim foundation yang terlalu tebal bisa membuat seseorang terlihat lebih tua. Kebiasaan menggunakan foundation secara tebal dapat membuat wajah terlihat berantakan dan keriput. Ini akan membuat penampilan terlihat lebih tua dari usia aslinya.

   

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement