Kamis 14 Jan 2016 08:53 WIB

Hentikan Kebiasaan Sering Menyalahkan

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Winda Destiana Putri
Hentikan Kebiasaan Sering Menyalahkan
Foto: Google
Hentikan Kebiasaan Sering Menyalahkan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Beberapa situasi membuat seseorang harus menyalahkan sesuatu sebagai bentuk reaksi disfungsional. Ini bisa membantu memberdayakan dan melindungi Anda dari rasa putus asa.

Dilansir dari Psychologi Today, Kamis (14/1), sifat sering menyalahkan yang akan dibahas berikut adalah yang tidak sehat dan kronis.

Jika Anda termasuk seseorang yang mudah sekali menyalahkan sesuatu, itu bisa menghalangi perkembangan kepribadian Anda, merusak hubungan Anda dengan dunia luar, dan menyakiti diri sendiri.

Bagaimana menghentikan kebiasaan sering menyalahkan?

Psikoterapis, Nancy Colier mengatakan langkah pertama adalah niat untuk berubah. Anda bisa menuliskan keinginan dan harapan Anda. Mulailah menyusunnya dalam sebuah jurnal yang didedikasikan untuk diri sendiri.

Kedua, lebih sadar bahwa sifat sering menyalahkan itu tidak baik. Ketika Anda terdorong untuk kembali menyalahkan sesuatu, ambil jeda, tetap diam, tarik napas dalam-dalam, dan putuskan untuk tidak mengulang hal yang sama.

Menghilangkan sifat suka menyalahkan membutuhkan proses dan waktu. Mungkin cukup lama sampai Anda terbiasa. Tidak apa-apa sebab ini adalah langkah besar untuk mengubah kebiasaan buruk. Semakin Anda berlatih, semakin Anda sukses meresponnya.

Ketiga, bersikap lembut dengan diri sendiri. Berlatih adalah jalan untuk berubah. Jika Anda berkomitmen melakukan ini, kehidupan pribadi dan sosial Anda lebih baik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement