Kamis 10 Sep 2015 05:55 WIB

Terungkap! Hal yang Menyebabkan Masalah dalam Pernikahan

Rep: C39/ Red: Winda Destiana Putri
Orang tua bertengkar (ilustrasi)
Foto: Yahoo
Orang tua bertengkar (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Dalam sebuah pernikahan, ada beberapa hal yang dapat menyebabkan masalah besar hingga berujung pada perceraian. Masalah-masalah kerap terjadi di masyarakat, namun banyak yang tidak menyadarinya.

Masalah-masalah kecil akan menjadi masalah yang serius dalam sebuah rumah tangga, hal ini tidak boleh diremehkan. Dampaknya tidak hanya terhadap Anda dan pasangan, tapi juga anak-anak dan keluarga.

Nah, berikut ini adalah beberapa masalah yang sering menyebabkan masalah dalam sebuah pernikahan, seperti dilansir dari Familyshare, Kamis (10/9).

Tidak menghargai pasangan

Dalam keadaan apapun hargailah pasangan Anda. Jangan sekali-kali mengungkap kata hinaan, bicaralah pelan saat pasangan Anda marah. Walaupun kadang ini tidak masuk akal, tapi berbicaralah dengan beradab, pelan dan jujur, karena hal ini sangat ​​efektif dalam sebuah pernikahan.

Tidak ucapkan terima kasih

Ketika suami Anda melakukan sesuatu atau Anda melakukan sesuatu untuknya. Sangat disarankan untuk selalu mengucapkan terima kasih. Walaupun ini hal kecil tapi ini sangat efektif untuk kedekatan setiap pasangan, dan usia pernikahan Anda akan lama.

Memotong pembicaraan

Jika memotong pembicaraan pasangan, hal ini menunjukkan Anda kurang berminat terhadap kerja kerasnya. Ini merupakan perlakuan kasar dan ceroboh. Berikan pasangan Anda waktu untuk membicarakan segala pekerjaannya. Jika Anda harus memotongnya, lakukanlah dengan sopan.

Bicara negatif

Salah satu kesalahan terbesar dalam pernikahan adalah berbicara keburukan pasangan Anda kepada orang lain, baik teman atau anggota keluarga. Jika Anda membiarkan orang lain tahu, itu artinya Anda tidak menghargai pernikahan Anda.

Berdebat depan anak

Anak-anak ibarat spons. Mereka menyerap apa yang mereka lihat dan mereka dengarkan. Jika Anda berdebat dengan pasangan, hal itu akan mempengaruhi mentalitas mereka.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement