Rabu 08 Apr 2015 14:28 WIB

Ekstrem, di Cina Ada Sup Darah Bebek

Rep: MGROL32/ Red: Winda Destiana Putri
Sup darah bebek
Foto: CNN
Sup darah bebek

REPUBLIKA.CO.ID, CINA -- Siapa yang tidak kenal dengan negara Cina? negara tirai bambu yang memiliki situs bersejarah sebagai salah satu keajaiban dunia, yakni

tembok raksasa Cina. Selain itu, ternyata negara ini juga dikenal dengan kuliner khas yang beragam.

Selain ada tahu bau yang memiliki tekstur renyah di luar dan lembut di dalam, berikut kuliner yang harus Anda coba saat mengunjungi Cina yang dilansir dari CNN, Rabu (8/4).

Kepiting Shanghai

Musim gugur tidak lengkap tanpa rebusan kepiting di Shanghai. Pada musim ini, masyarakat Shanghai menikmati hasil kepiting yang diternak di sungai Yangtze. Wang Bao Dia, salah satu restoran di Shanghai memiliki menu yang bervariasi dengan bahan utama kepiting, seperti kepiting goreng telur, tahu kepiting telur, kepiting bakso rebus, pangsit daging kepiting, dan masih banyak lagi. Jika Anda pecinta kepiting, mungkina Anda dapat berkunjung pada bulan September hingga Oktober.

Sup Darah Bebek

Mungkin Anda mendengar namanya saja sudah merasakan hal yang mengerikan, namun, hal ini amat disukai warga Nanjing, provinsi Jiangsu. Warga Nanjing ini sangat menyukai makanan olahan bebek, seperti salah satunya bebek asin dari pancake yang dibuat dari minyak dalam sup darah bebek. Biasanya sup ini di sajikan dalam mangkok yang berisi kembang tahu, bihun, kacang goreng, dan potongan organ bebek, seperti hati dan ampela.

Katak Rebus Minyak Cabai

Di Cina, katak menjadi salah satu makanan yang digemari karena bagi warga Cina, katak memiliki rasa yang lezat. Biasanya, sebelum digoreng, katak direbus dalam minyak yang dicampur dengan rempah-rempah yang kuat, seperti cabai dan bunga paprika, kemudian disajikan dalam mangkuk besar dan ditaburi ketumbar segar.

Jika Anda penasaran dengan makanan tersebut, langsung saja datang ke Cina sekaligur berpelesir.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement