Kamis 26 Mar 2015 17:02 WIB

M! Countdown Jadi Panggung Pertama EXO Setelah Comeback

Rep: MG ROL 36/ Red: Hazliansyah
EXO, King of Male Idol
Foto: Kpopstarz
EXO, King of Male Idol

REPUBLIKA.CO.ID, -- EXO rencananya akan comeback pada awal April mendatang. Rencananya panggung Mnet 'M! Countdown' akan jadi panggung pertama mereka setelah peluncuran album tersebut.

Pada 30 Maret mendatang, idol grup popular EXO dijadwalkan merilis album terbaru mereka, 'EXODUS'. Ini adalah album terbaru mereka sejak perilisan album 'Overdose" pada bulan Mei 2014 lalu. 

Usai perilisan album ini, EXO akan tampil di atas panggung 'M! Countdown' pada 2 April, dilansir dari Koreaboo, Kamis (26/3). 

EXO telah mengungkapkan sebagian lagu comeback mereka dalam konser mereka di Seoul beberapa waktu lalu. Lagu 'Call Me Baby' beserta lagu baru lainnya, 'Exodus', 'Full Moon', 'Hurt', 'Playboy, 'My Answer' dipastikan mengisi album tersebut. 

 

Dengan dikonfirmasinya panggung comeback EXO ini, para penggemar pastinya semakin tak sabar untuk melihat idola mereka kembali tampil di televisi.

Saat ini, grup dari SM Entertaiment ini tengah membuat para penggemar memecahkan misteri dan kode-kode untuk teaser para member dengan judul 'Partcode', yang sejauh ini telah mengeluarkan versi Kai, Tao, Sehun, Suho, Xiumin, Chen dan Chanyeol. 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement