Kamis 22 Jan 2015 07:07 WIB

Blender Mampu Hasilkan Makanan Lezat ini

Rep: Desy Susilawati/ Red: Winda Destiana Putri
Makanan Bayi (Ilustrasi)
Foto: Womanitely
Makanan Bayi (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kehabisan ide membuat makanan lezat dengan blender? Jangan khawatir, blender bukan hanya dapat digunakan untuk membuat makanan bayi Anda yang sudah mulai mengonsumsi Makanan Pendamping ASI (MPASI).

Dilansir dari Womanitely, Kamis (22/1) mari kita lihat idenya apa saja.

Saus tomat

Anda juga pasti sering membeli saus tomat dalam botol, toples ataupun kaleng. Saus ini mengandung minyak yang tinggi dan gula. Hindari mengonsumsi saus tomat buatan yang sudah banyak dipasaran, ini sama saja Anda menghindari mengonsumsi bahan-bahan yang memicu diabetes. Karena itu, buatlah saus tomat sendiri. Campurkan beberapa tomat segar, tambahkan kemangi dan bawang putih untuk membuat saus tomat yang lezat.

Selai kacang

Pernahkah Anda mencoba membuat sebuah selai kacang sendiri? Selai kacang buatan sendiri rasanya pasti lebih enak dan lebih sehat. Sebagian besar toko yang menjual selai kacang dikemas dengan gula, natrium, minyak dan pengawet. Karena itu, buatlah selai kacang sendiri. Dengan begitu banyak resep yang mudah dan tersedia secara online, temukan resep selai kacang yang enak dan sehat serta dicintai keluarga Anda

Selai kelapa

Selai kelapa memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Namun, selai kelapa bisa sangat mahal. Jadi jika Anda memiliki anggaran yang ketat, pikirkan untuk membuatnya sendiri dengan kelapa kering. Banyak orang menggunakan selai kelapa sebagai olesan roti bakar atau sandwich. Sementara yang lain, selai kelapa digunakan sebagai moisturizer atau pelembab. Meskipun mungkin memerlukan sedikit waktu untuk membuatnya, tapi itu tidak mahal.

 

Makanan bayi

Jika Anda memiliki bayi, berhenti membeli makanan bayi yang dijual di toko. Buatlah makanan untuk bayi Anda sendiri. Membuat makanan bayi Anda sendiri tidak serumit yang Anda bayangkan. Ubi jalar, kacang hijau, labu, apel, blueberry, pisang, stroberi, kacang polong adalah jenis bahan-bahan yang bisa dibuat untuk makanan bayi.

 

Blender Anda adalah alat yang sempurna untuk membuat berbagai makanan lezat, mulai dari pure, selai, jus atau smoothies, dan aneka makanan yang lezat dan sehat lainnya. Apa makanan favorit Anda yang bisa dibuat diblender? Hmm, ayo segera buat. Jika Anda memiliki resep lain yang bisa dibuat dengan blender, silakan mencobanya. Ada begitu banyak resep makanan lezat yang bisa dibuat dengan blender dan tak pernah membuat Anda bosan membuatnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement