Senin 10 Mar 2014 16:58 WIB

'99 Cahaya di Langit Eropa Part 2' Berjaya di Box Office Indonesia

Poster 99 Cahaya Langit di Eropa Part 2
Foto: ist
Poster 99 Cahaya Langit di Eropa Part 2

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekuel film "99 Cahaya di Langit Eropa" tayang sejak 6 Maret kemarin. Beragam komentar kemudian bermunculan menanggapi drama religi yang mengangkat perjuangan sepasang pelajar dalam mempertahankan keyakinan, cinta, dan prinsip di tengah sekularisme Eropa ini.

Penonton merasa kagum dengan cerita serta kebesaran Islam yang disajikan dalam film.

"Film kedua ini memang lebih menarik, lebih menyentuh dan sangat inspiratif," ujar Yoen K selaku Eksekutif Produser Maxima Pictures, akhir pekan kemarin.

Lanjutan film ini, sebut Yoen K memang menghadirkan lebih banyak konflik. Mulai dari perdebatan halal dan haram soal makanan yang berkemelut di hati Alex Abad (Khan) dan Nino Fernandes (Stefan), juga cinta sejati Acha Septriasa (Hanum) dan Abimana Aryasatya (Rangga) yang mendapat terpaan karena kehadiran wanita lain, yaitu Marissa Nasution (Maarja) yang berusaha mendekati Rangga.

Penonton juga larut saat melihat keindahan sejarah Islam yang tersebar di Cordoba dan Istanbul yang digambarkan dalam film. Salah satunya Blue Mosque, masjid bersejarah dengan seluruh dinding dan lantai berkeramik biru di Istanbul.

Selain itu juga Hagia Sophia, tempat bersejarah yang awalnya gereja Katedral kemudian menjadi masjid. Kini Hagia Sophia dijadikan museum di Istanbul.

Tidak sampai di situ, penonton semakin terharu ketika akhirnya Hanum memutuskan mengenakan hijab dan akhir perjalanan Hanum dan Rangga di Eropa ternyata bersumber di Tanah Suci, Mekah.

"Kita rindu membuat film inspiratif  yang dapat ditonton berbagai kalangan usai. Saya harap film ini dapat membawa keluarga bersama-sama mengunjungi bioskop-bioskop dan menonton film Indonesia," ujar Yoen K.

Lebih lanjut Yoen K mengatakan, jumlah penonton yang disutradarai Guntur Soeharjanto ini juga terus bertambah tiap harinya. Jika pada penayangan perdananya meraih 45 ribu penonton, pada hari kedua meraih 46 ribu penonton, dan di hari ketiga film yang diadaptasi dari novel Hanum Rais itu mampu menembus hingga 60 ribu penonton.

Bahkan dilansir dari filmindonesia.or.id, film ini telah menembus 200.949 penonton, peringkat kedua Box Office Indonesia. 

Akankah film kedua "99 Cahaya Langit di Eropa" ini mengulang kesuksesan film perdananya tahun lalu? Kita nantikan saja.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement