Kamis 28 Jun 2012 10:28 WIB

Harimau Michael Jackson Mati Akibat Kanker Paru

Rep: Adi Wicaksono/ Red: Yudha Manggala P Putra
Michael Jackson
Foto: itp.nyu.edu
Michael Jackson

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES – Harimau milik legenda pop dunia, Michael Jackson, mati karena kanker paru-paru. Harimau betina bernama 'Thriller' itu mati di tempat penangkarannya di Shambala Wildlife Preserve (SWP), California, Amerika Serikat.

Pemilik SWP, Tippi Hedren, mengatakan, harimau usia 13 tahun yang sempat tinggal bersama Jackson kala masih bermukim di Neverland itu mati pada 11 Juni lalu. Harimau seberat 375 pound itu telah dikremasi dan akan dikuburkan di tempat khusus penguburan binatang di SWP.

Ia menambahkan, pihaknya mengurus dua harimau milik Michael Jackson, Thriller dan saudara kembarnya, Shabu yang berkelamin jantan. Keduanya lahir pada 20 November 1998 dan tinggal bersama Jackson hingga 4 Mei 2006.

“Dua binatang itu sangat lucu. Thriller sering mencuri makanan dari Shabu. Sebagai betina, Thriller sangat mandiri,” kata dia seperti dilansir kantor berita AP, Kamis (28/6).

Hedren menuturkan, mendiang Jackson merupakan seorang pecinta binatang sejati. Saat tinggal di Neverland ia memelihara berbagai macam satwa langka, seperti jerapah, gajah, orangutan, flamingo, dan sebagainya. 

Untuk menghidupi seluruh satwa yang ada, Shambala membutuhkan donasi hingga 75 ribu dollar AS tiap bulannya. 

sumber : AP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement