REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktor Tom Cruise akhirnya menerima piala Oscar pertamanya. Pada usia 63 tahun, bintang Top Gun dan Mission: Impossible itu diangerahi Oscar Kehormatan (Honorary Award) dalam acara tahunan Governors Awards di Hollywood. la menerima penghargaan tersebut bersama penyanyi Dolly Parton, koreografer Debbie Allen, dan desainer Wynn Thomas.
"Membuat film bukanlah sekadar pekerjaan bagi saya, itu adalah jati diri saya," kata Cruise dalam pidato penerimaan penghargaan, seperti dilansir laman BBC, Selasa (18/11/2025).
Empat kali dinominasikan untuk Academy Awards, Cruise akhirnya mendapatkan penghargaan yang telah lama ditunggu-tunggu, yang ia rayakan dengan menyampaikan kecintaannya terhadap dunia sinema. Saat naik ke panggung, Cruise disambut standing ovation selama beberapa menit dari para tokoh perfilman, termasuk Steven Spielberg, Leonardo DiCaprio, dan Jerry Bruckheimer. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh sutradara Alejandro G Inarritu yang saat ini tengah menggarap film terbaru bersama Cruise.
Dalam pidatonya, Cruise memuji para sineas baik di depan layar maupun di belakang layar yang telah bekerja dengannya selama 45 tahun kariernya. la juga menyoroti kekuatan sinema sebagai medium yang menyatukan manusia.
"Di bioskop, kita tertawa bersama, merasakan bersama, berharap bersama, dan bermimpi bersama. Itulah kekuatan seni ini. Dan itulah mengapa sinema sangat berarti bagi saya," kata dia.
Cruise memulai debut film pada 1981. la sebelumnya dinominasikan sebagai Aktor Terbaik lewat Born on the Fourth of July dan Jerry Maguire, serta sebagai Aktor Pendukung Terbaik untuk Magnolia. la juga pernah masuk nominasi Oscar sebagai produser Top Gun: Maverick.
Sementara itu, Dewan Gubernur Academy of Motion Picture Arts & Sciences memilih Cruise karena komitmen yang luar biasa terhadap komunitas perfilman, pengalaman menonton di bioskop, dan dunia stunt. Cruise, yang dikenal selalu melakukan adegan berbahaya tanpa pemeran pengganti, mengatakan bahwa sinema telah membuka dunia baginya. la juga menegaskan akan terus memperjuangkan keberlangsungan sinema di tengah persaingan industri streaming dan media sosial.
"Saya akan selalu melakukan segala yang saya bisa untuk menjaga kekuatan seni ini, semoga tanpa terlalu banyak patah tulang lagi," kata dia disambut tawa audiens. Sebelumnya, Cruise dikabarkan akan menerima penghargaan dari Presiden AS Donald Trump dalam daftar penerima Kennedy Center Honors tahun ini, namun ia menolak karena masalah jadwal.
View this post on Instagram