Selasa 08 Aug 2023 17:43 WIB

Selamat Hari Kucing Sedunia, Ini Kucing-Kucing Viral di Indonesia yang Jago Nyari Uang

Tanggal 8 Agustus diperingati sebagai Hari Kucing Sedunia.

Rep: Desy Susilawati/ Red: Qommarria Rostanti
Kucing bernama Pororo. Pororo menjadi salah satu di antara banyak kucing viral di Indonesia yang dapat mencari cuan.
Foto: Instagram/@lxx_pororo
Kucing bernama Pororo. Pororo menjadi salah satu di antara banyak kucing viral di Indonesia yang dapat mencari cuan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tanggal 8 Agustus disebut-sebut sebagai Hari Kucing Sedunia. Bagi pencinta kucing, hewan berbulu tersebut adalah makhluk menggemaskan dengan biaya pemeliharaan yang tidak murah. Mulai dari pakan, vitamin, vaksin, sampai obat-obatan jika kucing sakit.

Namun, tak semua kucing bisanya hanya menguras kantong. Faktanya, ada juga beberapa kucing yang bisa menghasilkan uang dan menjadi sumber pemasukan bagi pemiliknya. Siapa sajakah kucing-kucing "pembawa rezeki" yang terkenal di Indonesia? Berikut daftarnya:

Baca Juga

1. Pororo

photo
Kucing bernama Pororo. - (Instagram/@lxx_pororo)

 

Para pengguna Tiktok pasti sudah kenal dengan kucing satu ini. Si oranye bertubuh gempal ini diberi nama Pororo oleh pemiliknya, Cici Chania. Ia merawat Pororo sejak kecil hingga tumbuh menjadi kucing dewasa yang sehat.

Pororo menjadi mitra pencari rezeki Cici karena dia adalah kucing yang santun dan sangat penurut pada pemiliknya. Pororo bahkan dijadikan nama merek produk kebutuhan kucing milik Cici. Mulai dari baju, kalung, topi, sampai vitamin.

Pororo dijuluki sebagai kucing pengusaha yang sukses. Berkat usahanya berdua Cici dari nol, kini mereka sukses. Dari hanya ngekos, sekarang mereka sudah punya rumah sendiri.

Saat ini Pororo tinggal bersama Cici dan suaminya juga anak bayi yang baru lahir beberapa bulan lalu. Tak lupa ditemani adik-adik kucing lainnya, seperti Pobby, Robby (Ocil), Belang, juga Luppy. Semua kucing Cici biasa dijadikan model produk jualan Cici dan kerap ikut jualan saat live di Tiktok.

2. Kimwoyong

photo
Kucing bernama Kimwoyong. - (Instagram/@kimwoyong12)

 

Kucing yang satu ini memiliki tampilan gahar. Badan besar berotot, buntut pendek, dan berwarna oranye. Konon kucing warna orange ini merupakan ras terkuat di muka bumi ini.

Kimwoyong memiliki hobi berkelahi dengan kucing tetangga. Walaupun begitu, Kimwoyong sangat nurut dengan pemiliknya. Dia bahkan membantu sang pemilik berjualan produk kebutuhan kucing dan menghasilkan cuan.

3. Chlowie

photo
Kucing bernama Chlowie. - (Instagram/@chlowiesemok)

 

Kucing putih cantik ini terkenal dengan kereogannya. Apalagi jika pemiliknya menggoda kucing ini dengan sebutan nenek Chlowie. Dia pasti langsung mencakar dan menggigit pemiliknya. Meskipun begitu, Chlowie ini juga membantu pemiliknya mencari uang dengan menjadi brand ambassador produk kucing juga mendapat endorsean berbagai produk kucing.

4. Kucing petani

photo
Kucing petani. - (Instagram/@kucingpetanii)

 

Kucing petani merupakan kucing yang sangat penurut. Ketika sang pemilik menceramahi mereka dengan ceramah agama sebelum makan ikan yang sudah ada di hadapannya, mereka sangat patuh. Tidak ada yang berani melahap makanan di depan matanya.

Kucing petani ini banyak mendapat pujian netizen. Bahkan, akun Tiktoknya sudah memiliki 942.400 pengikut. Awalnya, kucing petani ini dari kanal Youtube bernama Kucing Petani, lama kelamaan mengikuti perkembangan zaman, pemilik juga aktif di Tiktok.

5. Zac

photo
Kucing bernama Zac. - (instagram/@zacbritishcat)

 

Selain Pororo, ada juga kucing pebisnis yang garang, yaitu Zac. Kucing jenis british short hair berwarna abu ini merekomendasikan berbagai produk yang dipakai oleh Zac dan keluarga. Mereka juga menjual berbagai merchandise bergambar Zac.

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement