Rabu 28 Jun 2023 20:58 WIB

Erwin Gutawa Ungkap Keistimewaan Konser Semesta Kris Dayanti

Kris Dayanti akan menggelar konser Semesta pada Sabtu, 5 Agustus 2023.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
Konferensi pers konser Kris Dayanti bertajuk Semesta di Jakarta, Rabu (28/6/2023).
Foto: Republika/Santi Sopia
Konferensi pers konser Kris Dayanti bertajuk Semesta di Jakarta, Rabu (28/6/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Diva Indonesia Kris Dayanti akan menggelar konser bertajuk "Konser Semesta - Kris Dayanti bersama Erwin Gutawa Orchestra" pada Sabtu, 5 Agustus 2023. Konser tersebut akan digelar di JIEXPO Convention Centre & Theatre pukul 19.00 WIB.

Erwin mengungkapkan keistimewaan konser kali ini juga terdapat pada konsep yang diusung. Menurut dia, konsep menarik dan bagus biasanya dapat dikenang dan menjadi salah satu tolok ukur dalam peristiwa seni budaya.

Baca Juga

"Konsepnya peristiwa dan perjalanan karier utuh Kris Dayanti dan bisa menjadi inspirasi bagi semua orang," kata Erwin dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (28/6/2023).

Ini bukan kali pertama Kris Dayanti bekerja sama dengan Erwin Gutawa. Erwin telah mendampingi sang diva sejak gelaran konser dari 2001, 2005, sampai 2015.

Erwin telah mengawal ide-ide seni pertunjukan KD selama lebih dari 20 tahun, baik di dalam maupun luar negeri. Dia mengaku tentu berterima kasih atas kepercayaan yang kembali diberikan kepadanya.

Erwin mengungkapkan akan ada 60 musisi orkestra yang mengawal konser lewat bunyi-bunyian elegan untuk momen-momen indah di panggung. Tentunya, menurut dia, konsep yang spesial harus dipikirkan oleh orang-orang yang spesial.

"Dengan tata musik, tata panggung, tata busana, tata gerak yang bagus maka musik akan bisa sampai ke penonton, dikomandani Gita Gutawa dan ada kejutan lainnya, menyemarakkan suasana," kata komposer berusia 61 tahun itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement