Jumat 10 Feb 2023 12:13 WIB

Artis yang Putuskan Childfree, Ada yang Beralasan Takut Gagal Jadi Orang Tua

Alasan yang dimiliki para artis memutuskan childfree cukup beragam.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Qommarria Rostanti
Cinta Laura. Cinta Lauran menjadi satu dari deretan artis yang memutuskan untuk childfree. Alasan yang mereka miliki cukup beragam. (ilustrasi)
Foto: Antara
Cinta Laura. Cinta Lauran menjadi satu dari deretan artis yang memutuskan untuk childfree. Alasan yang mereka miliki cukup beragam. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pertentangan pendapat antara masyarakat Indonesia yang ingin childfree atau tidak masih terus berjalan. Bukan hanya Gita Savitri (Gitasav) yang ingin childfree, beberapa selebritas juga pernah mengungkapkan keinginannya untuk childfree.

Alasannya beragam, dari yang takut gagal menjadi orang tua hingga ada yang merasa hidup menua berdua saja bersama suami itu sudah lebih dari cukup. Berikut daftar artisnya:

Baca Juga

1. Anya Dwinov

photo
Anya Dwinov - (Republika/Hazliansyah)

 

Sudah sejak lama Anya mengaku tidak memiliki anak, dan hal ini juga sudah ia ungkapkan di berbagai media. Alasannya, Anya takut menjadi orang tua yang gagal dan melahirkan anak yang tidak memiliki sifat baik.

“Aku takut gagal jadi orang tua. Mungkin, nomor satu adalah gitu, aku takut gagal menjadi orang tua. Aku takut anak aku adalah produk gagal yang akan mengecewakan masyarakat, akan merusak masyarakat,” kata dia dalam setiap wawancara.

2. Chef Juna

photo
Chef Juna Rorimpandey - (antara)

 

Salah satu juri Masterchef Indonesia ini sering memberikan komentarnya tentang pernikahan dan anak. Ia selalu menyebut bahwa memiliki anak adalah hak perempuan sepenuhnya, karena perempuan yang akan menjalani masa kehamilan, melahirkan, dan menyusui.

“Apakah saya yang akan hamil? Tidak kan? Apakah tega menekan pasangan untuk ‘menderita’ seperti itu jika dia tidak menginginkannya?” ucap Juna dalam beberapa wawancara.

3. Rina Nose

photo
Rina Nose. - (dok. KJRI Jeddah)

 

Komedian Rina Nose telah menjalani pernikahan hingga tiga kali, dan dua di antaranya berakhir dengan cerai. Dengan suami ketiganya saat ini, Rina mengaku tidak ingin punya anak lantaran merasa sudah bahagia dengan hidup berdua saja.

Ia merasa menjalani hidup saja sudah banyak masalah, dan ia khawatir memiliki anak nantinya akan menambah masalah baru. “Kebahagiaan itu punya pasangan yang begini, anak yang begini, ya itu kamu. Jangan harus semuanya sama dong,” ujar Rina.

Meskipun demikian, Rina sendiri sempat rindu ingin menjadi seorang ibu. Sehingga ke depannya, ia mengaku tidak menutup kemungkinan jika kelak ingin memiliki anak.

4. Cinta Laura

photo
Cinta Laura Kiehl. - (Sony Music)

 

Menjalani kuliah di Amerika Serikat bahkan mengalir pula darah Jerman di keturunannya, Cinta memang sudah terbiasa dengan pemikiran-pemikiran orang di luar Indonesia. Begitu pula ketika berbicara mengenai childfree, Cinta menyampaikan alasannya dengan bijak.

Cinta dan Gita sempat dibanding-bandingkan netizen dalam hal pemikiran soal childfree. Cinta masih enggan punya anak karena ia menganggap dunia sudah overpopulasi, sementara Gita sering kali mengucap frasa yang kontroversial seperti "teriakan anak mengganggu tidur".

“Aku melihat fakta bahwa dunia ini sudah sangat overpopulasi, terlalu banyak manusia yang tinggal di sini,” kata dia. Namun, Cinta menegaskan bahwa dirinya mungkin saja akan berubah pikiran ke depannya. Cinta juga membangun panti asuhan sebagai wujud rasa kasih sayangnya pada anak-anak.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement