Rabu 23 Nov 2022 16:43 WIB

Lagu ‘Rerata’ Armand Maulana Jadi Soundtrack Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang

Armand Maulana tak menyangka lagu Rerata cocok dengan adegan JJJLP.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Penyanyi Armand Maulana. Lagu Rerata milik Armand menjadi soundtrack film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang.
Foto:

Tak bisa menggarap video klip "Rerata", Angga memercayakannya kepada Bobby Zarkasih, sosok yang kerap mengabadikan behind the scenes film-filmnya. Armand pun setuju.

Seperti halnya JJJLP, lokasi syuting video klip “Rerata” juga dilakukan di London. Konsepnya mengangkat kisah enam orang perantau yang meninggalkan keluarganya untuk sekolah, bekerja, hingga mengejar mimpi.

"Istri dan putri saya pun turut menjadi model, jadi memang proyek ini sangat amat berkesan dan mendalam buat karier bermusik gue," kata Armand.

Armand pun berharap "Rerata" bisa menjadi teman bagi orang-orang yang tengah merasa gamang tinggal di rantauan ataupun sedang menjalani kehidupan yang sulit. "Saya ingin semua orang tahu, terutama bagi mereka yang butuh healing atau tengah mengalami masalah, semua hal yang terjadi dalam hidup sifatnya berulang dan itu lazim. Terimalah karena itu adalah karunia agar kita jadi lebih kuat dan tahu harus bagaimana menghadapi sesuatu," kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement