Sabtu 09 Jul 2022 19:56 WIB

5 Sarapan Sehat untuk Tingkatkan Kekebalan Tubuh

Sarapan merupakan waktu makan terpenting dalam sehari.

Rep: Haura Hafizhah/ Red: Dwi Murdaningsih
Sarapan sehat diantaranya mengandung gandum, susu, buah, dan kacang-kacangan.
Foto: Republika/Gita Amanda
Sarapan sehat diantaranya mengandung gandum, susu, buah, dan kacang-kacangan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sarapan disebut-sebut sebagai waktu makan terpenting dalam sehari. Sarapan bisa meningkatkan sistem kekebalan Anda dengan menyediakan glukosa yang meningkatkan tingkat energi dan kewaspadaan Anda.  

Dilansir dari dnaindia pada Rabu (6/7/2022), sarapan membantu Anda dalam meningkatkan metabolisme dan membantu merangsang otak. Jadi, berusahalah setiap hari untuk meningkatkan kekebalan Anda melalui diet, dimulai dengan sarapan yang sehat dan mengenyangkan.

Baca Juga

Berikut lima sarapan sehat untuk meningkatkan kekebalan tubuh yaitu:

1. Kacang-Kacangan dan Biji-Bijian

Kacang-kacangan dan biji-bijian bermanfaat untuk sistem kekebalan tubuh yang sehat.  Gunakan kacang-kacangan dan biji-bijian untuk sajian sereal, sandwich, pancake atau smoothie.

2. Kunyit

Kunyit adalah antioksidan yang bisa meningkatkan kesehatan jantung Anda.  Anda dapat menambahkannya ke minuman sarapan seperti susu, smoothie, atau milkshake.

3. Teh

Minum secangkir teh bisa ditambahkan dengan rempah-rempah seperti jahe, cengkeh, adas, dan kapulaga ke dalam teh Anda agar lebih efektif untuk kekebalan Anda.

4. Protein

Telur merupakan sumber protein yang penting.  Anda dapat memulai hari Anda dengan sarapan yang mencakup telur atau sumber protein lain seperti potongan kedelai atau  buncis.

5. Smoothie

Buat smoothie dengan buah-buahan dan kacang-kacangan menggunakan gula konvensional dan atau susu. Hidangan ini memiliki nutrisi yang dapat memperkuat sistem kekebalan Anda.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement