Selasa 14 Jun 2022 18:30 WIB

Cara Bedakan Mual Akibat Serangan Jantung dengan Gejala Penyakit Lain

Penderita serangan jantung dapat merasakan mual sebagai gejalanya.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Nyeri dada akibat serangan jantung. Selain nyeri dada, penderita serangan jantung juga bisa merasakan mual, muntah, keringat dingin, sakit kepala, dan pingsan.
Foto: www.freepik.com.
Nyeri dada akibat serangan jantung. Selain nyeri dada, penderita serangan jantung juga bisa merasakan mual, muntah, keringat dingin, sakit kepala, dan pingsan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Serangan jantung merupakan bagian dari penyakit jantung koroner (PJK), penyebab sepertiga kematian pada usia lebih dari 35 tahun. Nyeri atau tekanan di area dada dan sesak napas adalah gejala serangan jantung yang begitu khas.

Di sisi lain, serangan jantung juga bisa ditandai dengan gejala yang tidak khas termasuk mual, muntah, keringat dingin, sakit kepala ringan, dan pingsan. Gejala seperti ini bisa membuat pasien ragu apakah itu serangan jantung atau penyakit lain.

Baca Juga

Lalu bagaimana cara memastikannya? Dokter spesialis jantung dan pembuluh darah Denio Adrianus Ridjab mengatakan bahwa satu-satunya cara untuk memastikannya adalah dengan melakukan pemeriksaan. Apalagi, jika Anda memiliki riwayat serangan jantung dari keluarga.

"Atau kita punya faktor risiko karena gaya hidup tak sehat, seperti sering merokok, kolesterol yang tinggi, dan penyakit gula, sebaiknya diperiksakan segera," kata dr Denio dalam webinar Heartology, Selasa (14/6/2022).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement