Jumat 20 May 2022 09:04 WIB

Lagu Ini Bikin John Lennon Terkesan, Brian Wilson Malah Pikir Karyanya Itu Payah

John Lennon menilai lagu karya Brian Wilson itu adalah lagu terkeren.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Penggemar mengenang musisi John Lennon. Salah satu lagu karya Brian Wilson The Beach Boys berhasil membuat John Lennon terkesan.
Foto: EPA
Penggemar mengenang musisi John Lennon. Salah satu lagu karya Brian Wilson The Beach Boys berhasil membuat John Lennon terkesan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Di eranya, The Beatles tidak memiliki banyak pesaing yang cukup diperhitungkan di industri musik. Meski begitu, salah satu personel The Beatles John Lennon rupanya pernah mengungkap kekagumannya pada lagu rilisan band lain.

Pada 1965, Lennon diberi kesempatan untuk mendengarkan lagu "The Little Girl I Once Knew" dari The Beach Boys. Ketika ditanya pendapat tentang lagu itu, vokalis The Beatles tersebut mengaku sangat menyukainya.

Baca Juga

"Ini yang terhebat! Putar lagunya! Ini harus menjadi hit. Ini adalah lagu terkeren yang pernah aku dengar selama beberapa pekan terakhir. Ini fantastis. Aku harap ini akan menjadi hit," kata Lennon, seperti dikutip dari laman Express, Jumat (19/5/2022).

Lennon kemudian menjelaskan mengapa lagu itu begitu kuat. "The Little Girl I Once Knew" adalah lagu ciptaan Brian Wilson, yakni penyanyi dan penulis lagu dari The Beach Boys. Dialah yang membuat instrumen lagunya menjadi sangat hidup.

"Semua itu adalah Brian Wilson. Dia menggunakan suara sebagai instrumen. Dia hanya duduk di rumah sambil memikirkan aransemen yang fantastis, bahkan tak pernah tur atau apapun. Itu luar biasa," kata Lennon.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement