Selasa 11 Jan 2022 18:30 WIB

Bob Saget Sempat Kena Covid-19

Bob Saget meninggal dunia pada Ahad (9/1/2022).

Rep: Desy Susilawati/ Red: Reiny Dwinanda
Aktor dan komedian Bob Saget meninggal dunia pada Ahad (9/1/2022).
Foto: Richard Shotwell/Invision/AP
Aktor dan komedian Bob Saget meninggal dunia pada Ahad (9/1/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktor dan komedian Bob Saget pernah membuat lelucon tentang varian omicron dari SARS-CoV-2, virus penyebab Covid-19. Candaan itu merupakan bagian dari percakapannya dalam sinar beberapa hari sebelum kematiannya pada Ahad (9/1/2022).

"(Varian) ini sangat populer, berjalan dengan sangat baik," ujar Saget yang wafat dalam usia 65 tahun.

Baca Juga

Dilansir laman PageSix, Selasa (11/1/2022), Saget bercanda tentang varian omicron dalam wawancara 5 Januari di podcast "A Corporate Time with Tom & Dan". Ia lalu mengungkapkan pengalamannya kena Covid-19.

"Tidak enak, rasanya tidak enak. Saya tidak tahu apakah saya kena delta atau … saya mungkin kena infeksi kombo. Mungkin pada satu titik mereka (delta dan omicron) bekerja sama."

Saget tidak merinci kapan persisnya ia melawan Covid-19. Pemeran Danny Tanner di film seri Full House itu membandingkan varian virus tersebut dengan komedian.

"Pada satu titik, omicron menjadi penampil pembuka untuk delta, tetapi sekarang omicron menjadi sangat besar begitu membuka penampilan delta."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement