VIVA – Setelah 10 tahun lamanya, presenter Daniel Mananta akhirnya memutuskan tidak lagi menjadi host di ajang pencarian bakat Indonesian Idol. Posisi Daniel sendiri diketahui akan digantikan oleh Boy William.
Dalam vlog Maia Estianty, Daniel mengungkapkan bahwa keinginannya itu berawal pada 2019 lalu.
Baca Juga: Ini Alasan Daniel Mananta Berikan Sepeda kepada Presiden Jokowi
"Oktober 2019 gue lagi lihat anak-anak lagi eliminasi tahun lalu. Gue nikmati banget, enjoy banget, gue bersyukur banget sama Tuhan. Tapi enggak tahu kenapa di hati gue mulai ngerasa udah ya, time to move on," kata Daniel dikutip VIVA, Senin, 16 November 2020.
Dijelaskan Daniel, dia sendiri tidak tahu alasan yang pasti kenapa dirinya memutuskan untuk meninggalkan acara yang telah membesarkan namanya. Meski begitu, Daniel meminta masyarakat untuk tidak menyalahkan pihak produksi acara tersebut.
"Banyak spekulasi, jangan salahkan RCTI dari kacamata gue sendiri. Jangan-jangan Daniel enggak suka sama seseorang di Idol, atau masalah duit atau apa pun mereka bisa berspekulasi tentang itu," kata Daniel.
Daniel Mananata kemudian menjelaskan bahwa ketika seseorang sayang akan sesuatu, tidak baik untuk terus mengekapnya. Sebab, kata dia, itu akan berdampak kurang baik.
"Mereka bisa berspekulasi tentang itu, tapi mungkin gue ngerasa, ketika sayang sama sesuatu dan lo melihat sesuatu itu bertumbuh lebih, kalau kekep terus dan posesif teru, yang ada dia enggak bertumbuh lebih dari gue. Sesuatu yang sehat. Harus grow. Grow itu memang butuh perubahan. Perubahan itu kadang awalnya enggak enak," kata Daniel.
Daniel pun secara resmi berpamitan dari program yang dipandunya itu. Melalui akun Instagram-nya, @vjdaniel, Daniel mengucapkan salam perpisahan kepada ajang pencarian bakat tersebut serta penontonnya.
Daniel juga mengunggah foto-foto kenangan kebersamaan di Indonesian Idol dari masa ke masa.
"Saya sangat bersyukur mempunyai kenangan sangat indah yang tidak mungkin dilupakan selama 1 dekade lebih menjadi pemandu acara Indonesian Idol. So my dear beloved Indonesian Idol, Daniel Mananta pamit, selamat malam Indonesia," tulisnya.
Untuk diketahui, Daniel Mananta pertama kali bergabung dengan Indonesian Idol pada tahun 2006 lalu. Kala itu Daniel memandu acara tersebut bersama dengan Amelia Natasha. Beberapa juri yang ada di Indonesian Idol saat itu antara lain, Dimas Jay, Titi DJ, Indra Lesmana dan Indy Barends.