Kamis 13 Aug 2020 14:47 WIB

Country Hall of Fame Umumkan Tiga Musisi Baru

Hank William Jr menjadi salah satu musisi country yang masuk di Country Hall of Fame.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Nora Azizah
Hank William Jr menjadi salah satu musisi country yang masuk di Country Hall of Fame (Foto: Country Hall of Fame)
Foto: Wikipedia
Hank William Jr menjadi salah satu musisi country yang masuk di Country Hall of Fame (Foto: Country Hall of Fame)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- The Country Music Hall of Fame memiliki tiga pendatang baru. The Country Music Association mengumumkan bahwa Hank Williams Jr, Marty Stuart, dan penulis lagu Dean Dillon mendapat gelar kehormatan bergengsi di museum itu.

Williams yang sering disebut Hank Jr. atau Bocephus kini akan bergabung dengan ayahnya, legenda country Hank Williams Sr, di rotunda Hall of Fame. Ia juga disebut sudah lama ingin masuk di Hall of Fame.

Baca Juga

“Bocephus sudah lama mengincar yang satu ini. Itu jadi titik terang dalam tahun yang sulit ini,” kata Williams dilansri di Fox News, Kamis (13/8).

Dalam sebuah pernyataan, Williams mengatakan, dirinya telah membuat 10 rekor teratas selam 56 tahun. Pria berusia 71 tahun itu mengatakan bahwa sudah melewati banyak hal untuk menjadi seniman yang benar-benar keluar dari bayang-bayang ayahnya sebagai salah satu legenda musik terbaik. Dia sangat berterima kasih atas dukungan teman-temannya.

“Merupakan suatu kehormatan melanjutkan tradisi keluarga ini. Ini sangat berharga,” ujar Williams.

Williams dikenal dengan lagu-lagunya “A Country Boy Can Survive,” “Family Tradition,” dan All My Rowdy Friends Are Comin’ Over Tonight.” Dia mengantongi 10 lagu di tangga musik nomor 1 di Billboard Hot Country. Prestasi pertamanya di Billboard Hot Country didapatkan saat usia 21 tahun atau pada 1970.

Pengaruh Williams pada musik country tak bisa dipandang sebelah mata. Ketidakhadirannya di Hall of Fame pada tahun-tahun sebelumnya dianggap sebagai penghinaan akibat pandangan politik. Williams menjadi kritikus vokal kepemimpinan Presiden AS Barack Obama.

Dia memenangkan dua kali penghargaan di CMA Awards pada 1987 dan 1988, tiga kali di Academy of Country Music Awards antara 1986 hingga 1988. Pada 1989, dia memenangkan acara vokal CMA of The Year untuk “There a Tear in My Beer.” Duet virtual dengan mendiang ayahnya memberinya penghargaan Grammy untuk kategori kolaborasi vokal country terbaik.

Sementara Stuart sebagai pemenang Grammy lima kali itu memulai karirnya sebagai sideman di band yang dipimpin legenda bluegrass Lester Flatt dan Johnny Cash, sebelum memulai karir keartisannya sendiri pada 1980an. Stuart memetakan enam lagu di 10 Billboard Country, sebagian besar pada 1990an dengan lagu-lagu seperti “Hillbilly Rock,” “ Little Things,” dan “Tempted.”

“Ini adalah kehormatan tertinggi dalam musik country,” kata Stuart (61 tahun).

Dia merasa tersanjung bersanding dengan Hank Jr. dan Dean Dillon. Dia tak bisa berkata-kata masuk dalam Country Music Hall of Fame. Stuart memenangkan Grammy untuk kolaborasinya dengan Asleep at the Wheel, Earl Scruggs, dan Travis Tritt, termasuk duet terkenal “The Whiskey Ain’t Workin.” Stuart juga seorang fotografer, produser, dan pengarsip sejarah musik country dengan rencana membuka museum di kampung halamannya di Philadelphia, Mississippi.

Dillon dikenal sebagai pembuat musik di balik belasan lagu hits George Strait, termasuk “The Chair,” “Ocean Front Property,” dan “Here For a Good Time.” Dengan Linda Hargrove, dia juga menulis “Tennessee Whiskey” yang di-cover David Allan Coe, George Jones, dan Chris Stapleton. Hits lain yang ditulis termasuk “A Lot of Things Different,” “I’m Alive,” “A Little Too Late,” dan “Get My Drink On.”

“Saya tak bisa berkata-kata, mencoba menyerap apa yang baru ku dengar,” kata Dillon (65 tahun).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement