REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menyusul berita Warner Bros menghapus Tenet dari kalender rilisnya, Sony Pictures menunda debut film komedi romantis The Broken Hearts Gallery.
Awalnya, komedi romantis yang diproduseri Selena Gomez itu dijadwalkan tayang pada 7 Agustus 2020. Kini, studio belum mengumumkan rencana baru peluncuran film itu. Namun, Sony tetap berkomitmen menghadirkannya ke layar lebar.
Dilansir Variety pada Selasa (21/7), ini menjadi kali keempat Sony menunda The Broken Hearts Gallery. Awalnya, film itu ditetapkan rilis pada 10 Juli dengan harapan menjadi film baru pertama dari studio besar yang dibuka selama pandemi virus corona. Namun, setelah Tenet dan film Disney Mulan mengundur tanggal rilis menjadi Juli, The Broken Hearts Gallery pindah ke 17 Juli kemudian digeser lagi menjadi 7 Agustus.
Setelah bioskop tutup selama berbulan-bulan, sebenarnya, Tenet diposisikan sebagai penyelamat begitu bisnis dibuka kembali pada musim panas ini. Namun setiap kali Tenet mundur, dampaknya lantas menyebabkan efek domino untuk film lain.
Karena ketidakjelasan kapan Tenet diluncurkan, Mulan saat ini dijadwalkan menjadi tiang baru debut di bioskop-bioskop. Namun, para pakar industri pesimistis film akan sukses, jika bioskop di Los Angeles dan New York belum beroperasi. Tanpa dua pasar bioskop terbesar di negara itu, maka sulit bagi sebagain besar film mendapat untung di bisokop.
The Broken Hearts Gallery merupakan komedi romantis tentang seorang warga negara New York yang diperankan Geraldine Viswanathan dalam mengatasi patah hati dengan membuka museum yang didedikasikan untuk kenangan-kenangan dari hubungan masa lalu. Film itu juga menghadirkan Utkarsh Ambudkar, Molly Gordon, Phillipa Soo, dan Ego Nwodim.