Selasa 17 Sep 2019 17:10 WIB

IKEA Minta Maaf Atas Menu Terbaru Jerk Chicken

Menu jerk chicken yang ditawarkan IKEA di Inggris dianggap tak sesuai dengan aslinya.

Rep: Puti Almas/ Red: Reiny Dwinanda
Jerk chicken yang ditawarkan IKEA di toko-tokonya di Inggris.
Foto: IKEA
Jerk chicken yang ditawarkan IKEA di toko-tokonya di Inggris.

REPUBLIKA.CO.ID, STOCKHOLM — Menu makanan terbaru dari IKEA yang bernama jerk chicken with rice and peas mendapat kecaman karena dianggap tidak sesuai dengan apa yang seharusnya. IKEA disebut telah menggunakan bahan-bahan yang salah untuk membuat makanan yang terinspirasi dari hidangan tradisional Karibia ini.

Perusahaan peritel perabot rumah tangga dari Swedia itu menambahkan menu jerk chicken untuk toko-tokonya di Inggris. Namun, bukanlah sambutan gembira dan menyenangkan yang didapat menyusul penambahan menu makanan terbaru ini. Sebaliknya, IKEA mendapat kritikan yang diunggah banyak orang melalui jejaring sosial Twitter.

“Ini adalah jerk chicken IKEA dan saya tidak memakannya,” ujar seorang pengguna Twitter yang mengunggah foto jerk chicken, lengkap dengan nasi putih, serta kacang polong hijau dalam satu piring, dilansir Fox News, Selasa (17/9).

Jerk chicken yang dikenal sebagai hidangan tradisional dari Jamaika itu terbuat dari kacang polong atau kacang merah dan biasanya dimasak dalam santan dan atasnya ditaburi dengan daun bawang. Menyusul modifikasi resep itu, tak sedikit pengguna Twitter yang menganggap bahwa IKEA telah melakukan sejenis perampasan budaya.

IKEA pun meminta maaf atas adanya kesalahan yang membuat sejumlah pihak merasa tersinggung dan mengecam secara luas menu jerk chicken. Perusahaan itu juga mengatakan akan kembali mengkaji menu terbaru yang mereka keluarkan.

"IKEA adalah perusahaan perabot rumah tangga Swedia dengan penawaran makanan yang sangat dicintai. Kami mengambil inspirasi dari banyak negara di seluruh dunia dan selalu bekerja untuk menggabungkan rasa dan bahan yang berbeda untuk menawarkan hidangan lezat, sehat dan terjangkau. Kami menyadari menu jerk chicken dalam beberapa kasus membuat sejumlah pihak tersinggung. Kami berniat untuk membuat hidangan yang bisa dinikmati banyak orang, tetapi kami sadar bahwa kami mungkin salah,” ujar pernyataan resmi IKEA.

Hingga saat ini, belum diketahui lebih lanjut apakah menu ini akan ditarik sementara waktu, saat IKEA melakukan kajian lebih lanjut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement