Kamis 15 Aug 2019 00:10 WIB

Salam Sapa Just My Type Awali Konser The Vamps

The Vamps mengawali konser dengan lagu Just My Type

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Christiyaningsih
The Vamps
Foto: Billboard
The Vamps

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Semangat Vampettes tak padam meski konser The Vamps harus mundur satu hari. Salam sapa The Vamps melalui lagunya Just My Type berhasil membuat penonton menjerit. Suara jeritan itu didominasi oleh remaja perempuan.

Sejak pukul 16.00 WIB, Vampettes sudah mulai berbaris menunggu di gate masuk The Hall Kasablanka. Salah satunya adalah warga Kelapa Gading, Jakarta Utara bernama Gabriella yang sangat menantikan kedatangan idolanya itu.

Baca Juga

“Aku sering mimpi ketemu mereka, sama Bradley, seneng banget bisa menonton mereka,” kata Gabriella yang datang menonton bersama empat orang temannya. Mereka tetap bahagia meski hanya bisa membeli tiket di Festival B.

Pertama kali ia menyukai The Vamps adalah ketika ia mendengarkan lagu Wild Heart. Lagu itu bagi dia enak didengarkan. Sejak lagu itu, dia mulai mencari tahu lagu-lagu The Vamps yang lainnya serta album-album lainnya.

Sekitar pukul 18.00 WIB, gate sudah mulai dibuka dan satu per satu Vampettes masuk menuju venue. Akan tetapi penonton tidak terlalu memenuhi venue. Rupanya efek mundurnya jadwal konser menyebabkan sebagian penonton terpaksa merefund tiket mereka.

“Sampai saat ini, kita memang sedang merekapitulasi jumlah tiket yang terjual. Kita memang bisa bilang ini juga salah satu efek dari mundur kemarin, karena memang banyak yang jadinya tidak bisa hadir,” ungkap PR and Media Relations Managers CK Star Entertainment Indonesia Choky Halomoan kepada Republika, Rabu (14/8).

Setelah cukup lama menunggu, akhirnya pukul 20.00 WIB konser dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Lagu kemudian diikuti salam sapa The Vamps melalui lagu pembuka mereka Just My Type yang membuat Vampettes bersemangat.

Karena sebelum konser dimulai penonton sempat merasa heran lantaran venue tidak terlalu padat, para penonton di Festival B berteriak 'Majuin, majuin'. Tujuannya agar semua bisa berkumpul bersama di depan. Namun permintaan itu tentunya tidak bisa dipenuhi lantaran harga tiket berbeda.

Usai salam sapanya, sebelum menyanyikan lagu kedua, Bradley Simpson menyapa Vampettes. “You look so lovely tonight,” kata dia. Atas nama The Vamps, Bradley meminta maaf karena harus mengundur konser mereka. Namun ia merasa senang karena akhirnya bisa datang ke Jakarta.

Dalam unggahan akun Instagram The Vamps, mereka berfoto mengenakan kaos putih dan celana batik. Vampettes merespons bangga dengan pakaian yang dikenakan The Vamps yang merupakan salah satu lambang Indonesia. Namun ketika tampil, celana batik itu mereka ganti dengan celana jeans hitam.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement