Jumat 10 May 2019 20:44 WIB

Tak Lagi Tarik Suara, Tika Ramlan Fokus Desain Busana Syar'i

Tika Ramlan mendesain busana syar'i setelah tak lagi bermusik.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Reiny Dwinanda
Tika Ramlan
Foto: Republika/Dwina Agustin
Tika Ramlan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Apa kabar Tika Ramlan? Sejak berhijab dan meninggalkan dunia tarik suara, pemilik nama lengkap Kartika Yudia Ramlan rupanya sibuk mengembangkan bisnis busana syar'i.

Tika bahkan sudah membawa merek CR atau Caira by Tika Ramlan ke ajang Dubai Modest Fashion Week pada tahun ini. Ramadhan ini, mantan anggota kelompok vokal T2 itu terlibat dalam Jakarta Ramadan yang digelar di Plaza Indonesia.

Jalan Tika untuk menggeluti dunia rancang pakaian syar'i tidak mulus. Ia pernah menghadapi masalah dengan desainnya.

Untuk menutup kesalahan itu, Tika pun kembali belajar pada teman-temannya yang sudah lebih dulu menjadi desainer dan berpengalaman dalam membuat pakaian syar'i. Setelah berjalan hampir satu tahun, ibu dua anak ini mendapatkan kesempatan untuk menampilkan busana kreasinya di Dubai.

Kendati pagelaran busana pada awal Maret lalu itu tidak ia persiapkan dengan matang, namun Tika mendapatkan respons yang baik dari pengunjung.

"Sempet minder juga, pas bajunya dilihatin dan aku keluar sambutan mereka bagus banget, karena ternyata pakaian syar'i di sana sesuatu yang baru, kebanyakan di sana kan pakai abaya dan tunik" kata Muslimah berusia 33 tahun ini.

Tika yang tidak memiliki ilmu desain merasa bersyukur mendapat dukungan suaminya, Tri Aji Raharso. Sang suami banyak membantu perkembangan bisnis yang Tika geluti.

"Awalnya aku keluarkan hijab printing dan pakaian sehari-hari lalu akhirnya dikembangkan lagi dengan pakaian syar'i," ujar Tika.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement