Jumat 17 Aug 2018 06:49 WIB

Bioskop Ini Mudahkan Anak Bermain Sambil Belajar

Cinemaxx mengklaim sebagai sinema pertama di Asia yang menyediakan tempat bagi anak

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Anak bisa masuk ke dalam bioskop dengan seluncuran besar di Cinemaxx Junior.
Foto: Republika/Adysha Citra R
Anak bisa masuk ke dalam bioskop dengan seluncuran besar di Cinemaxx Junior.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perusahaan sinema PT Cinemaxx Global Pasifik (Cinemaxx) menghadirkan Cinemaxx Junior dengan konsep yang ditingkatkan di Mal Pluit Village, Jakarta. Bioskop tersebut memudahkan anak untuk bermain sambil belajar.

Sederet penambahan penambahan program bermain dan edukasi termasuk kelas puzzle, performing arts, dan arts and crafts. Ada juga fasilitas lainnya seperti movie screening, reading zone, dan playground.

Anthony Sondakh, Deputy CEO of Cinemaxx mengatakan bahwa Cinemaxx adalah sinema pertama di Asia yang menyediakan tempat yang aman, menstimulasi, dan menyenangkan bagi anak. Kehadirannya juga sangat bermanfaat bagi para orang tua. 

photo
Salah satu permainan, yakni giant trampoline, di dalam tempat main Cinemaxx Junior.

Alasannya, orang tua bisa menikmati tayangan film dengan nyaman tanpa dibebani rasa khawatir akan keberadaan anak-anak mereka. Saat orang tua menonton, anak dapat bermain sambil belajar di Cinemaxx Junior di bawah pengawasan pembimbing profesional "Cinemaxx Buddy".

"Dengan konsep yang ditingkatkan, Cinemaxx Junior kini telah bertransformasi menjadi sebuah fasilitas hiburan dan edukasi satu atap bagi anak-anak," kata Anthony pada rilis pers yang diterima Republika.co.id.

Seluruh fasilitas itu disebutnya mampu menstimulasi keterampilan dan kemampuan motorik anak, baik halus maupun teknis. Anthony menambahkan, Cinemaxx Junior sangat direkomendasikan bagi anak-anak berusia tiga hingga delapan tahun.

photo
Cinemaxx Junior buka di Lippa Village Kawaraci sebagai sarana hiburan bioskop khusus anak.

Psikolog anak dan keluarga Vera Itabiliana Hadiwidjojo menanggapi positif peningkatan fasilitas di Cinemaxx Junior. Menurut dia, orang tua perlu saling menjaga hubungan agar tetap hangat dan harmonis, salah satunya dengan menikmati waktu berdua.

"Cinemaxx Junior memungkinkan orang tua memiliki waktu berdua dengan pasangan dan di saat bersamaan memberikan waktu bagi anak untuk bermain dan menstimulasi tumbuh kembangnya," kata Vera.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement