Jumat 27 Apr 2018 13:40 WIB

Pertama Kali, Sekuel Star Trek Mungkin Disutradarai Wanita

Sutradara Dexter, S.J Clarkson, dikabarkan bakal menggarap Star Trek 4.

Rep: Christiyaningsih/ Red: Yudha Manggala P Putra
Star Trek Beyond
Star Trek Beyond

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- CEO Paramount Pictures Jim Gianopulos memastikan saat ini rumah produksinya sedang menyiapkan dua sekuel terbaru film Star Trek. Di tengah itu, beredar kabar Star Trek 4 akan digarap oleh sutradara wanita, S.J. Clarkson.

Dikutip dari Variety pada Kamis (26/4), perekrutan Clarkson dicatat sebagai sejarah karena untuk pertama kalinya franchise film Star Trek disutradarai seorang wanita. Paramount Pictures memang belum mengumumkan secara resmi perekrutan tersebut dan masih menolak berkomentar.

Clarkson dikenal sebagai sutradara sejumlah serial televisi, yakni "Dexter", "Bates Motel", "Orange is the New Black", dan "Jessica Jones". Belum lama ini dia juga menyutradarai beberapa episode Marvel di serial "The Defenders" yang disiarkan Netflix.

Paramount bukanlah satu-satunya studio yang menggaet sutradara wanita film sains fiksi. Sebelumnya sudah ada Warner Bros yang menunjuk Cathy Yan untuk menggarap spin off Harley Quinn. Yan bahkan tercatat sebagai sutradar wanita pertama berdarah Asia-Amerika yang menggarap film bergenre superhero. Warner Bros juga merekrut Ava DuVernay untuk menyutradarai film New Gods yang diadaptasi dari komik.

Dalam ajang Cinema Con yang digelar di Las Vegas kemarin (26/4), Paramount baru mengumumkan kemungkinan kembalinya Chris Hemsworth. Chris Hemsworth berperan sebagai ayah Captain Kirk dalam Star Trek yang dirilis pada 2009 silam.

Aktor Zachary Quinto juga dirumorkan akan kembali memerankan tokoh Spock. Sampai saat ini detail film memang masih samar. Namun, dari sederet aktor yang direkrut, penggemar berspekulasi bahwa alur cerita seharusnya lebih menitikberatkan pada perjalanan melintasi waktu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement