Ahad 14 May 2017 09:39 WIB

Room 104, Serial Komedi tentang Tamu Kamar Motel

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Esthi Maharani
Penginapan Wigwam Motel di Holbrook, Arizona.
Penginapan Wigwam Motel di Holbrook, Arizona.

REPUBLIKA.CO.ID, Sebuah kamar motel tentu menyimpan banyak cerita mengenai para tamu yang singgah silih berganti. Serial TV Room 104 mengisahkan komedi dari beragam karakter yang datang dan pergi di kamar motel nomor 104 di Amerika Serikat.

Serial orisinil terbaru dari HBO tersebut diproduksi oleh kakak beradik Mark dan Jay Duplass. Sineas bersaudara itu juga telah menelurkan sejumlah karya seperti film The Puffy Chair, Safety Not Guaranteed, The Skeleton Twins, dan serial drama komedi Togetherness.

Para pemain yang terlibat termasuk Hugo Armstrong, Davie-Blue, Melonie Diaz, Veronica Falcon, Adam Foster, dan Ellen Geer, selain Jay Duplass sendiri. Ada pula Keir Gilchrist, Philip Baker Hall, Sarah Hay, Poorna Jagannathan, Orlando Jones, Ethan, Gavin Kent, Amy Landecker, dan masih banyak lagi.

Serial antologi tersebut akan terdiri dari 12 episode yang masing-masing berdurasi setengah jam. Selain Mark dan Jay Duplass yang juga menjadi produser eksekutif, jajaran produser dan ko-produser lain termasuk Xan Aranda, Ross Partridge, dan Sydney Fleischmann.

Room 104 disutradarai oleh Anna Boden, Ryan Fleck, Patrick Brice, Marta Cunningham, Doug Emmett, Megan Griffiths, Dayna Hanson, Chad Hartigan, Ross Partridge, Sarah Adina Smith, dan So Yong Kim. Penulis serial yang terlibat dalam serial ini yaitu Xan Aranda, Ross Partridge, Anna Boden, Ryan Fleck, Mark Duplass, Dayna Hanson, Carson Mell, dan Ross Partridge.

Menurut rilis pers resmi dari HBO, Room 104 akan tayang pada jam yang sama dengan AS yaitu mulai Sabtu, 29 Juli 2017 pukul 10.00 WIB dengan penayangan ulang di hari yang sama pukul 21.00 WIB. Serial ini juga akan tersedia di HBO GO dan HBO On Demand.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement