Kamis 23 Mar 2017 11:45 WIB

L.Tru Hadirkan Warna Baru yang Berbeda dari Gaya Lamanya

Rep: Gita Amanda/ Red: Indira Rezkisari
Koleksi busana L.Tru.
Foto: Instagram L.Tru
Koleksi busana L.Tru.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Label busana Muslim Up2Date kini hadir dengan merek baru bernama L.Tru. L.Tru hadir dengan warna yang lebih beragam dengan tetap mengunggulkan potongan dan bahan berkualitas, demi kenyamanan pengguna.

Head of Marketing Communication L.Tru, Amelia Lestari, mengatakan L.Tru kini hadir menggantikan Up2Date dengan membawa konsep yang berbeda. Produk-produk L.Tru menurutnya akan memiliki varian warna beragam. Jika dulu Up2Date hanya menampilkan produk dengan warna-warna dusty, kini L.Tru menghadirkan warna yang lebih cerah.

Potongan yang unik juga menjadi salah satu ciri khas koleksi-koleksi L.Tru. Namun meski menonjolkan potongan yang unik, L.Tru menurut Amelia tetap mengedepankan pakaian yang tak menonjolkan bentuk tubuh. Desain ini disebut long and lean, yakni desain yang tertutup, sopan dan sesauai kaidah.

"Kita mencoba mendukung fashion Muslimah dalam segala hal, tapi tak keluar dari identitas dirinya," ujar Amelia saat berkunjung ke kantor Republika, Rabu (22/3).

Selain itu setiap desain L.Tru menurutnya hadir dengan tiga keunikan yang menjadi "DNA" dalam setiap koleksinya. Pertama adalah Clean & Neat, yang diterjemahkan dalam koleksi berpotongan bersih dan rapi. Kemudian Effortless Chic, yang diwujudkan dalam koleksi praktis, nyaman dan mudah digunakan. Terakhir adalah Smart Styling yang membuat setiap koleksi L.Tru dapat dipadupadankan.

Sejak diluncurkan secara resmi tahun lalu, L. Tru telah menghadirkan sejumlah koleksi mulai dari pakaian formal, informal hingga anak-anak. Harga yang ditawarkan untuk setiap produknya bervariatif mulai dari Rp 400 ribuan.

"Kami menyasar konsumen A plus, untuk itu kualitas bahan dan potongan sangat kami perhatikan. Jumlah produksinya pun terbatas," kata Amelia.

Untuk memudahkan konsumen menjangkau produk-produknya, L.tru menempatkan tidak kurang 20 jaringan toko di berbagai kota di Indonesia. Menyebar mulai dari Jakarta, Depok, Bogor, Bandung, Tangerang, Bekasi, Surabaya, Yogyakarta, Solo, Denpasar, hingga Palembang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement