Senin 08 Aug 2016 10:03 WIB

4 Alasan Mengapa Patut Mencoba Jasa Daycare

Rep: Mabruroh/ Red: Andi Nur Aminah
Daycare di salah satu perkantoran (ilustrasi)
Foto: Republika/Prayogi
Daycare di salah satu perkantoran (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Daycare atau tempat penitipan anak saat orangtua bekerja menjadi pilihan yang perlu dicoba. Apalagi untuk para ibu-ibu yang merasa khawatir apakah anaknya dapat bermain dengan aman dan senang, tentu saja daycare solusinya.

Berikut ini ada lima alasan kenapa para orangtua yang sibuk perlu mempertimbangkan jasa daycare seperti dilansir Womanintely.

Bayi perlu bersosialisasi

Ini merupakan manfaat terbesar untuk bayi Anda jika ditempatkan di penitipan anak. Mereka akan bertemu dengan anak-anak seusianya. Mereka akan saling bercengkrama meski pun masih belum mengerti. Apabila sudah memasuki masa pra sekolah maka bertemu dengan orang banyak bukan lagi menjadi hal yang menakutkan untuk anak.

Bayi juga membutuhkan jadwal

Salah satu kebutuhan anak adalah rutinitas dan jadwal. Maka di tempat penitipan anak ini, anak-anak akan belajar untuk mengikuti jadwal yang cukup ketat misalnya jadwal makan, bermain, dan tidur.

Tempat membangun kekebalan tubuh bayi

Dengan membawa anak ke jasa daycare maka di sana akan menjadi tempat anak untuk membangun daya kekebalan tubuhnya dengan lingkungan sekitar. Di bandingkan anak yang hanya di dalam rumah, hal ini membuatnya tidak berinteraksi dengan lingkungan dan dia hanya beradaptasi dengan tempat yang itu-itu saja.

Anak membutuhkan stimulus untuk tumbuh dan berkembang

Melalui jasa daycare, mendorong anak untuk menjadi pribadi yang lebih aktif. Di antaranya bisa melatih meningkatkan kreatifitas mereka, keterampilan, dan daya konsentrasi. Tentu saja dengan kegiatan-kegiatan yang disesuaikan dengan usianya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement