Senin 28 Mar 2016 14:32 WIB

Hantavirus, Buat Gua Populer di Grand Canyon Ini Ditutup

Rep: C21/ Red: Winda Destiana Putri
Gua Domes di Grand Canyon
Foto: Dailymail
Gua Domes di Grand Canyon

REPUBLIKA.CO.ID, ARIZONA -- Sebuah gua populer di Grand Canyon harus ditutup sementara waktu karena kekhawatiran dengan hantavirus.

Hal tersebut disampaikan oleh petugas taman setempat yang mengatakan bahwa penutupan objek wisata populer tersebut sampai batas waktu yang belum ditentukan.

Mereka mengatakan, aktivitas tikus telah menciptakan risiko besar wisatawan tertular virus. Sindrom hantavirus saat ini mulai merebak di mana-mana.

Cara penyebaran penyakit ini, antara lain, melalui urine, air liur, darah, atau kotoran hewan pengerat yang telah terinfeksi.

Infeksi dapat terjadi saat sesorang bernapas. Jika daya tahan tubuh tidak kuat, virus dapat masuk saat seseorang bernapas. Pihak Taman Nasional mengatakan, telah ada lima kasus di Coconino County sejak 2006, termasuk dua tahun ini.

Para pejabat kesehatan menuturkan, penyebab wisatawan terjangkit virus ini disebabkan mereka berkemah dekat sarang tikus atau tempat kotoran. Gua Domes adalah satu-satunya gua di dalam taman yang dapat dimasuki tanpa izin. Hantavirus adalah sekumpulan virus yang dbawa oleh hewan pengerat, seperti tikus, dilansir Foxnews, Senin (28/3).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement