Senin 22 Feb 2016 13:36 WIB

Alasan Mengapa Hubungan Percintaan Terasa tidak Menyenangkan

Rep: Puti Almas/ Red: Winda Destiana Putri
Pasangan yang mengalami rasabosan
Foto: Boldsky
Pasangan yang mengalami rasabosan

REPUBLIKA.CO.ID, Memiliki pasangan dan menjalani suatu hubungan percintaan bersama mungkin menjadi impian bagi banyak orang. Tentunya, Anda yang mempunyai kekasih merasa ada teman berbagi, kapanpun dan dimanapun berada.

Namun, tak semua hubungan percintaan dapat sesuai dengan keinginan. Dalam beberapa hal, tak jarang Anda dan pasangan menemukan hal-hal membosankan saat menjalani ikatan bersama.

Bahkan, dengan rasa ego yang ada dalam diri masing-masing individu sering kali membuat hubungan kasih yang terjalin terasa memuakkan. Pertengkaran sering terjadi dan tak ada satupun di antara Anda yang ingin mengalah.

Selain itu, ada beberapa hal yang menjadi alasan mengapa hubungan percintaan bisa menjadi sangat buruk bagi Anda. Dilansir Bold Sky, Senin (22/2) inilah beberapa penyebabnya :

Kurang kebebasan

Berada dalam suatu hubungan menandakan bahwa Anda tak lagi sendiri dalam berbagai hal. Anda berbagi banyak hal dengan pasangan, termasuk dalam mengambil berbagai keputusan penting. Bahkan, hal-hal kecil seperti saling mengabari satu sama lain juga akan menjadi prioritas yang bukan merupakan kewajiban saat Anda sendiri.

Sering ada salah paham

Kesalahpahaman sering kali terjadi diantara dua individu yang saling berhubungan, termasuk mereka yang menjalin kasih. Karena itu, Anda yang memiliki pasangan harus selalu siap menghadapi hal-hal semacam ini, yang jika tak dicari solusinya, maka pertengkaran dapat sering terjadi. 

Banyak konflik

Tentunya, dalam hubungan antara manusia terdapat konflik yang dipicu oleh berbagai hal. Sekecil apapun itu, Anda dan pasangan harus mencari cara agar masalah dapat terselesaikan dengan baik dan tak lagi terulang.

Harus bertanggung jawab

Saat menjalin suatu hubungan, Anda harus siap memiliki tanggung jawab satu sama lain. Apapun hal yang dihadapi bersama, harus diselesaikan berdua dan tak bisa secara individual.

Banyak harapan

Saat menjalin hubungan percintaan, Anda mungkin memiliki ekpektasi tertentu dengan pasangan. Seperti Anda ingin agar dia berubah menjadi yang Anda harapkan atau bercita-cita memiliki hubungan yang sesuai dengan impian.

Namun, tak selalu hal ini bisa berjalan lancar. Bahkan harapan tersebut sering kali bisa menjadi bumerang dalam hubungan karena pasangan juga memiliki keinginan tertentu, yang sulit untuk Anda penuhi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement