REPUBLIKA.CO.ID, Ada profesi baru yang boleh dicoba anak-anak saat berkunjung ke KidZania. Apa itu? Profesi E-commerce. Ya, internet akan terus berkembang, begitu pula profesi yang berkecimpung di dalamnya. Hal tersebut membuat KidZania Jakarta membuka wahana baru Establighmen blibli.com sebagai online mall untuk memperkenalkan profesi di dunia e-commerce.
"Wahana baru ini akan memberikan perkenalan sejak dini mengenai dunia transaksi online dan internet," kata Chief Marketing Officer (CMO) KidZania Jakarta Faisal Reza, Senin (18/1).
Tren industri online atau dalam jaringan (daring) semakin lekat di masyarakat. Salah satunya e-commerce yang telah populer sebagai gaya hidup. Wahana baru kerja sama KidZania bersama www.blibli.com tersebut akan memberikan kesempatan bagi pengunjung anak-anak berusia 4 hingga 6 tahun.
Wahana ini akan memberikan gambaran mengenai sistem e-commerce dalam bentuk simulasi alur transaksi barang-barang secara daring. Di area seluas hampir 28 meter persegi tersebut, anak bisa mencoba beragam profesi di dunia e-commerce. Beberapa di antaranya sebagai customer, merchant, picker, packer, dan logistic.
Dalam simulasi akan diberikan gambaran customer menjalani proses belanja daring. Sementara posisi merchant sebagi penjual produk sekaligus bertugas mengunggah gambar produk di situs belanja.
Kemudian gambar picker dan packer bertugas mengambil barang yang sudah dipesan dan memastikan barang dalam keadaan utuh. Selanjutnya produk dibawa ke area packing, dan siap di antar oleh bagian logistik.
Menurutnya, mencoba profesi e-commerce di KidZania juga memberi keuntungan lain bagi anak. "Dengan bermain di establishment tersebut, anak-anak juga diberikan upah berupa 10 KidZos. Wahana baru ini bisa dikunjungi anak di KidZania Jakarta. Sementara pembelian tiket bisa dilakukan melalui laman blibli sebagai partner," ujar Faisal.