Rabu 02 Dec 2015 11:48 WIB

Psikolog: Orang Tua Harus Pasang Filter Konten di HP Anak

Sejumlah aplikasi kontrol orang tua bisa diunduh di HP anak untuk menjaganya mengakses konten yang tidak sesuai usia.
Foto: dok kakatu
Sejumlah aplikasi kontrol orang tua bisa diunduh di HP anak untuk menjaganya mengakses konten yang tidak sesuai usia.

REPUBLIKA.CO.ID, Fenomena sexting menggunakan emoji atau emoticon terjadi di kalangan remaja. Mencegahnya tidak mungkin dilakukan dengan tidak memberikan gadget ke anak.

Psikolog Elly Risman mengatakan, anak masa kini membutuhkan gadget. "Mereka butuh internet untuk mengerjakan PR, tugas sekolah juga sekarang banyak yang mengharuskan anak mencari data lewat gadgetnya," kata Elly.

Di sisi lain, penggunaan gadget yang tidak terkontrol membuat anak mudah jatuh ke jurang. Ia pun menganggap penggunaan gadget di remaja seperti lingkaran setan.

(baca: Sexting dengan Emoji Buka Pintu Remaja Lakukan Seks Bebas)

Ada cara yang bisa dilakukan untuk melindungi remaja dari dampak buruk gadget. Salah satunya dengan mengunduh aplikasi internet sehat di gadget anak. Aplikasi tersebut menjadi filter bagi gadget remaja. Elly membagi salah satu aplikasi yang bisa diunduh untuk melindungi anak dan remaja dari bahaya pornografi di dunia maya. "Kakatu," ujarnya.

Aplikasi seperti ini dan aplikasi serupa lainnya membuat anak tidak bisa membuka dan membagi konten internet yang dipandang tidak sesuai dengan anak dan remaja. Melindunginya dari melihat konten pornografi misalnya.

"Ini supaya apa yang anak share ke temannya dan yang dishare ke dia aman," sambung Elly, kepada Republika.co.id, Rabu (2/12).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement