Jumat 23 Oct 2015 13:29 WIB

Festival Makanan Inggris Digelar untuk Pertama Kali

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Fish and Chips salah satu makanan khas Inggris.
Foto: EPA
Fish and Chips salah satu makanan khas Inggris.

REPUBLIKA.CO.ID, Kedutaan Inggris di Indonesia hari ini resmi membuka festival makanan dan minuman pertama di Tribeca Park, Central Park, Jakarta. Acara bertajuk Great Britain Food and Drink Festival ini merupakan bentuk perayaan budaya, makanan dan minuman khas Inggris.

Festival ini akan berlangsung selama tiga hari. Dimulai Jumat (23/10) sampai Ahad (25/10). Dalam acara ini, hadir seorang bintang tamu koki kenamaan berbintang Michelin, sekaligus salah satu duta besar kampanye Great Britain, Gary Rhodes. Koki ini akan menampilkan kepiawaiannya dalam memasak, serta menjelaskan hal-hal yang membuat makanan Inggris unik.

Merk-merk terbaik Inggris juga akan menampilkan produk unggulan mereka. Sejumlah perusahaan yang ikut serta dalam acara ini adalah HSBC, Royal Albert, Marks & Spencer, Clipper Teas-Whole Earth, Nusa Dua, Pizza Express, Bowers and Wilkins, Bayu Buana, Shilla Tour, Bakerzin, Hendrick's Gin, Twinings, Dharmawangsa Hotel, Pullman Hotel, Britatoes, Lemia Cupcakes, Nungs Coffee, Restomart, Wedgewood, Mandarin juga British Council.

Bukan hanya itu juga akan ada pertunjukkan musik-musik Inggris, kompetisi, diskon menarik, dan masih banyak lagi.

Duta Besar Inggris untuk Indonesia, ASEAN, dan Timor-Leste Moazzam Malik mengatakan Inggris memiliki beberapa makanan yang terbaik di dunia. Para produsen makanan kami menghasilkan beberapa bahan makanan terbaik.

"Inggris adalah rumah bagi lusinan restoran terbaik dunia dan banyak koki terbaik dan paling kreatif dunia berasal atau berlatih di Inggris," ujarnya.

Menurutnya, kombinasi dari warisan kuliner yang berasal dari berabad-abad lalu serta paduan pengaruh internasional yang kuat menjadikan budaya kuliner Inggris adalah salah satu yang paling menarik di dunia.

"Datang lah bersama keluarga dan teman Anda akhir pekan ini dan temukan sendiri hal-hal yang membuat makanan Inggris luar biasa," ajaknya.

Melalui acara ini, semua orang dapat merasakan masakan-masakan atau produk-produk makanan Inggris, atau pun menikmati suasana dan hiburan layaknya sebuah festival tradisional di pedesaan Inggris.

Untuk menikmati festival ini gratis biaya masuk. Acara ini juga terbuka untuk umum. Pengunjung dapat berkesempatan untuk memenangkan beragam hadiah menarik melalui beberapa kompetisi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement