Jumat 23 Oct 2015 10:20 WIB

Tips Gunakan Lipstik untuk Bibir Gelap

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Perempuan memulas bibirnya dengan sapuan lipstik.
Foto: EPA
Perempuan memulas bibirnya dengan sapuan lipstik.

REPUBLIKA.CO.ID,Lipstik menjadi salah satu perlengkapa penting bagi Kaum Hawa. Lipstik mampu membuat wajah tampak berbeda.

Tapi tak semua orang bisa memakai warna lipstik yang sama. Misalnya lipstik warna salem, merah, dan warna lainnya, tidak bisa digunakan oleh semua orang. Memakai lipstik harus disesuaikan dengan warna bibir. Bagaimana jika Anda memiliki bibir berwarna gelap?

Penata rias yang juga penata gaya hijab dari Anie Creativity, Anie mengatakan untuk yang memiliki bibir berwarna gelap, sebaiknya pilih lipstik dengan jenis matte (tidak mengkilap atau glossy). Sebelum memakai lipstik gunakan pelembab bibir atau lip balm lalu lapisi bibir dengan concealer tipis-tipis merata hingga warna bibir berwarna terang.

Lalu taburkan perlahan dengan jari tangan bedak finishing jenis matte sejenis bedak yang halus dan tipis, tidak mengkilap dan biasanya dipakai untuk touch up make up.

Setelah bedak merata dan menempel pada lapisan concealer rapikan dengan tisu. "Lalu gunakan lipstik matte dengan warna sesuai selera, bibir yang warna aslinya gelap akan masuk berbagai warna lipstik dengan cara tersebut. Selamat mencoba," ujarnya kepada Republika.co.id, Jumat (23/10). Desy susilawati

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement