REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Boarding pass menampilkan terlalu banyak informasi, bukan hanya sekedar penerbangan tapi juga nomor tempat duduk dan informasi lengkap lain nya. Menurut seorang peneliti keamanan, Anda diharuskan mengubah beberapa data bila ingin mengunggah foto boarding pass di media sosial.
Ahli dari KrebsOnSecurity, Brian Krebs, dikutip dari Foxnews, memperingatkan barcode yang tertera pada boarding pass dapat memberikan akses kepada hacker untuk mencari tahu informasi tentang rincian selebaran itu. Termasuk informasi pribadi, jadwal penerbangan, sampai dengan rekening pembayaran.
Krebs bercerita seorang teman pernah bercerita ketika melihat boarding pass yang ditampilkan di laman Facebook. Ia begitu terkejut karena mendapat begitu banyak data ketika memasukkan data barcode ke decoder online.
"Informasi barcode tersebut cukup untuk mengakses akun rekening pembayaran penumpang, yang akan memungkinkan hacker untuk melakukan hal-hal seperti perubahan kursi atau pembatalan penerbangan. Serta cukup untuk masuk ke sebuah akun," ungkap Krebs.