Rabu 05 Aug 2015 14:36 WIB

Pelesiran ke Norwegia? Yuk Jajal Spot Diving Ini

Rep: MGROL44/ Red: Winda Destiana Putri
Diving di Norwegia
Foto: VisitNorway
Diving di Norwegia

REPUBLIKA.CO.ID, Diving merupakan olahraga air yang mengasyikan dan penuh dengan tantangan, olahraga yang satu ini menjadi kepuasan tersendiri bagi penikmatnya karena bisa melihat pemandangan indah di bawah laut.

Berikut yang dilansir di laman Visitnorway Rabu (5/8) tiga tempat yang menakjubkan di Norwegia untuk Anda para pecinta olahraga diving.

Laut Sorlandet

Banyak bangkai kapal Perang Dunia Kedua yang karam di Laut Sorlandet. Dan paling terkenal adalah kapal barang MV Seattle yang karam pada tahun 1938. Laut Sorlandet juga memiliki kehidupan dunia laut, banyak kepiting di laut ini yang menjadi pemandangan indah bagi para pecinta olahraga diving.

Laut Naroy

Norwegia terkenal dengan pemandangan bawah laut yang indah. Pasalnya, banyak kapal karam di laut Norwegia pada Perang Dunia Kedua, termasuk Laut Noray. Di sini pecinta diving akan melihat bangkai kapal yang karam serta melihat banyak kepiting dan kerang berada di laut ini. Tak jarang Laut Naroy menjadi tempat foto bagi para pecinta fotografi bawah laut.

Danau Lygnstoylsvatnet

Pada tahun 1908 tanah longsor memotong lembah dan desa kecil yang berdiri di Kota Lygnstoylsvatnet kemudian menjadi sebuah danau. Danau Lygnstoylsvatnet adalah tempat yang populer bagi para penyelam dari seluruh dunia. Danau ini terletak di Lembah Nordangsdalen, Norwegia. Pemandangan bawah air yang indah menjadi salah satu alasan mengapa para pecinta diving menyelam di danau ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement