REPUBLIKA.CO.ID, CINA -- Kesuksesan film Fast & Furious 7 bukan hanya dirasakan di Hollywood, namun di Cina pun film ini berhasil menjadi film terlaris yang pernah ada.
Hal ini ditunjukkan dari penghasilannya yang melebihi dari dua miliar yuan atau sekitar 323 juta dollar Amerika.
Dilansir dari Businessspectator, Selasa (28/4) film yang disutradarai oleh James Wan ini diperkirakan berhasil meraup keuntungan lebih banyak di pasar Cina daripada di Amerika Serikat.
Sebelumnya diketahui bahwa James Wan bukan baru pertama kali sukses membuat film, rekor sebelumnya dalam film Trabsformer: Age of Axtinction juga sempat meraup keuntungan 318 juta dollar Amerika di Cina.
Seperti diketahui sebelumnya film garapan Universal Studio ini berhasil menarik banyak penggemarnya di seantero dunia. Film bukan hanya menjadi sekuel lanjutan dari film sebelum, melainkan sebagai bentuk perpisahan mendiang Paul Walker dari dunia balap.
Paul meninggal dunia pada kecelakaan November 2013 silam, dan Fast & Furious7 didedikasikan untuk mengenang perjalanan aktor tampan tersebut.