REPUBLIKA.CO.ID, DUBAI -- Bagi Anda para penggemar film 'Hunger Games' ada berita bagus yang membuat mimpi menjadi kenyataan.
Sebuah taman bermain akan dibangun dengan bertema 'Hunger Games' pada Oktober 2016 mendatang di Dubai, Uni Emirat Arab.
Seperti dikutip dari Fox News, Rabu (15/4) distributor film ini, Lionsflgate Films secara resmi mengumumkan bekerjasama dengan Dubai Parks and Resorts untuk memperluas pasar Legoland di wilayah Timur Tengah. Tujuannya untuk menghidupkan susasana seperti dalam film yang bisa dirasakan para penggemar.
Properti di tengah tanah seluas empat juta kaki persegi akan disiapkan. Dimana akan dimunculkan atraksi, fasilitas, dan suasana yang terinspirasi dari film yang diangkat berdasarkan kisah dalam novel.
Taman ini juga dikatakan juga akan menampilkan pertunjukkan dari Lionsgate yang lain seperti tarian dalam film 'Step Up' dan animasi Dreamworks. Diharapkan taman ini dapat menjadi tempat pariwisata besar yang menarik di Dubai. Targetnya akan ada lebih dari tiga juta pengunjung yang datang setiap tahunnya.
Banyak orang tidak mau dilemparkan ke arena publik dan dipaksa untuk berjuang untuk kematian.Tapi untuk mendapatkan suasana nyata seperti di dalam adegan film, penggemar sangat antusias.
Properti empat juta kaki persegi akan memiliki rides, atraksi, dan fasilitas ritel terinspirasi oleh buku dan film waralaba sukses tersebut. Taman yang baru ini diharapkan akan pariwisata besar menarik ke Dubai, dengan lebih dari tiga juta tamu diharapkan setiap tahunnya.