Rabu 11 Mar 2015 14:59 WIB

Rumah Sakit Boneka Ini Sudah Eksis Sejak 1913

Geoff Chapman di Sydney Doll Hospital.
Foto: ABC News
Geoff Chapman di Sydney Doll Hospital.

REPUBLIKA.CO.ID, Di kawasan Bexley, di selatan pusat kota Sydney, terdapat rumah sakit khusus boneka dan mainan. Di tempat yang sudah eksis sejak 1913 ini, boneka-boneka yang memiliki arti penting bagi para pemiliknya, dipulihkan kembali.

Di kota Sydney ada rumah sakit khusus untuk 'mengobati' berbagai jenis boneka, termasuk mainan lainnya. Sydney Doll Hospital ini sudah ada sejak tahun 1913, yang dijalankan secara turun-temurun oleh sebuah keluarga.

Didirikan oleh Harold Chapman pada tahun 1913, kini rumah sakit ini dijalankan oleh cucunya Geoff Chapman, yang berusia 67 tahun. Setiap harinya, ia duduk di meja kerjanya bergulat dengan alat-alat yang telah pakai dari generasi ke generasi di keluarganya.

Chapman ingat dulu rumah sakit ini berada di gedung Her Majesty Arcade, kota Sydney. "Saat saya masih anak-anak, saya ingat sering datang ke kota dengan ibu, dan ketika saya masih 13 atau 14 saya bekerja di hari libur sekolah," kata Chapman. "Karenanya, rumah sakit ini selalu menjadi bagian dari hidup saya."

Tahun 1940-an dan beberapa tahun setelah Perang Dunia II adalah saat tersibuk untuk rumah sakit. Banyak orang-orang memperbaiki barang-barang mereka daripada membeli yang baru. "Selama perang kita tidak diizinkan untuk memproduksi apa pun yang tidak ada hubungannya dengan perang," kenang Chapman.

 

"Mereka memperbaiki segalanya: dari stoking berbahan nilon, tas, sarung tangan wanita, bahkan kami memiliki empat atau lima orang yang hanya memperbaiki payung," tambahnya.

Rumah sakit pindah dari Her Majesty Arcade ke Bexley saat gedung tersebut dibongkar untuk kemudian dibuat Sydney Tower. Sekarang hanya ada enam pekerja yang melakukan sekitar 200 perbaikan sebulan. Salah satu pekerjaan perbaikan yang sedang dilakukan oleh Chapman adalah kereta bayi buatan Inggris yang sudah berusia 60 tahun. Kereta dorong bayi ini ditemukan oleh pasangan di pinggir jalan dan rela untuk menghabiskan ribuan dolar demi diperbaiki.

Semua jenis perbaikan bisa dilakukan oleh perusahaan keluarga ini, tetapi perbaikan mainan anak, terutama boneka masih diutamakan. "Inilah yang membuat pekerjaan ini begitu menyenangkan, ketika anak-anak datang tersenyum lebar di wajah mereka."

Kerry Stuart telah bekerja di 'rumah sakit' ini memperbaiki boneka, terutama boneka beruang selama 25 tahun. Ibunya pun dulu pernah bekerja di toko selama 25 tahun.

 

"Kita memiliki boneka dalam beberapa bagian, ada yang catnya mengelupas, ada yang patah dan rusak, dan kita perbaiki sampai terlihat baru," kata Stuart. Menurut Stuart, boneka-boneka yang diperbaiki tidak selalu antik atau mahal, tetapi kebanyakan memiliki nilai tersendiri bagi pemiliknya. Dan tentunya bagi rumah sakit boneka ini menjadi kepuasaan tersendiri saat melihat orang-orang sangat bahagia dengan barang-barangnya.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Boneka menunggu untuk diperbaiki di rumah sakit khusus boneka Sydney

sumber : http://australiaplus.com/indonesian/2015-03-11/berkunjung-ke-rumah-sakit-boneka-di-sydney-yang-sudah-ada-sejak-1913/1423963
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement