REPUBLIKA.CO.ID, Ketika mendengar kata hamil, biasanya yang akan diingat adalah morning sickness, kaki bengkak, dan mood yang naik turun. Tapi apakah Anda sadar bahwa ada hal lain yang akan membuat Anda merasa rindu?
Inilah beberapa hal yang mungkin ingin Anda rasakan kembali setelah hamil, seperti dikutip dari www.parentsindonesia.com.
Gairah seksual
Mari kita langsung ke nomor satu, libido. Hal yang satu ini bisa tidak terkendali ketika sedang hamil. Biasanya libido akan meningkat dari trimester kedua sampai menjelang kelahiran.
Adanya peningkatan aliran darah ke daerah intim, membuat lonjakan libido seorang ibu baru meningkat tajam. Tapi menurut penasihat Parents Dr. Marra Francis meningkatnya libodo pada trimester kedua dan ketiga kehamilan tidak terjadi pada semua perempuan.
“Banyak perempuan yang khawatir gairah seks mereka tidak naik. Mereka akhirnya bertanya-tanya apakah ada yang salah dengan kehamilan mereka jika gairah seks tidak meingkat," katanya. Kasus libido ini sama seperti morning sickness. Tidak semua perempuan hamil mengalaminya. Jadi tidak ada yang salah dengan kandungan jika libido tidak meningkat.
Ngidam
Anda harus berterima kasih kepada produksi hormon yang meningkat selama kehamilan. "Sistem saraf memiliki peran besar. otak Anda adalah reseptor estrogen dan progesteron terbaik," jelas Dr Francis.
Perubahan hormonal menyebabkan hidung lebih sensitif terhadap bau, dan lidah lebih peka terhadap rasa. Anda bisa saja merasakan sepotong pizza atau secangkir kopi yang biasa Anda santap tiba-tiba terasa seperti pizza dan kopi seperti di hotel berbintang lima.
Ngidam selama kehamilan sangat menyenangkan untuk diikuti. Tapi itu tidak berarti semua makanan yang Anda idamkan dibutuhkan janin.
Tidur siang
Desakan untuk tidur siang di sela-sela waktu bekerja sangat besar saat hamil. Meskipun Anda punya tanggung jawab menyelesaikan pekerjaan, tapi dorongan untuk tidur siang kadang tidak bisa Anda tolak.
“Tidur siang adalah pengalaman kehamilan yang tidak bisa dilupakan,” ungkap Dr. Francis. Selama hamil, Anda akan sering mengantuk karena oksiegn yang terikat dalam darah juga diserap janin.
Sehingga pasokan oksigen yang Anda dapatkan tidak sebanyak sebelum hamil. Saran Dr. Francis, jika rasa kantuk tidak bisa ditahan, tidur saja. Biasanya tidur siang selama hamil tidak pernah lama.