REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anda sedang mengandung dan sebentar lagi melahirkan? Takut melahirkan secara normal? Jangan khawatir, ini ada tips agar melahirkan secara normal bisa berjalan aman dan nyaman.
Selalu berfikir positif
Selalu berfikir positif dan bersyukur sejak awal kehamilan. Anda memiliki kandungan dan bayi di dalam perut. Syukuri dan rawat setiap hari bayi Anda, sehingga pada saat proses melahirkan, Anda sudah menunggu-nunggu moment membahagiakan ini.
Latihan fisik
Jangan lupa latihan fisik, jalan pagi, senam hamil, yoga, latihan pernafasan dan lainnya.
Mencari informasi melahirkan
Penting juga untuk sharing pengalaman dengan ibu yang pernah melahirkan normal. Bila ini merupakan kehamilan pertama bagi Anda, Anda tentu harus sering mencari informasi mengenai melahrikan secara normal. Jangan pernah takut untuk banyak bertanya.
Jangan menahan buang air kecil
Menahan buang air kecil sangat berbahaya bagi kesehatan siapapun. Apalagi dalam kondisi hamil. Jangan pernah Anda melakukan hal ini selama masa kehamilan, karena akan memberikan dampak pada janin Anda.
Minta didampingi
Minta pendamping keluarga atau suami pada saat proses melahirkan. Bila ini dapat membuat rasa nyaman dan aman pada diri Anda.