Senin 24 Nov 2014 13:13 WIB

Pelesiran ke Luar Negeri, Buat Dana Liburan!

Rep: Desy Susilawati/ Red: Winda Destiana Putri
Travelling (Ilustrasi)
Foto: News
Travelling (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Selain membuat perencanaan awal yang matang, menghitung semua kebutuhan liburan serta menyiapkan dana ekstra 20 persen, agar liburan ke luar negeri Anda menyenangkan dan tidak membuat kantong bolong.

Perencana Keuangan dari OneShildt Financial Planning, Pandji Harsanto, SE, CFP, CHt, mengatakan, Anda juga harus mengikuti tips berikut ini:

Buat dana liburan

Jika sudah Anda hitung semua kebutuhan dana liburan Anda, Anda bisa langsung membaginya apakah dalam waktu dua tahun, satu tahun atau enam bulan dana liburan tersebut dapat terkumpul, idealnya jika waktunya kurang dari dua tahun. Sarana yang paling tepat adalah dengan menabung. Tapi perlu di ingat yang disisihkan per bulan jangan sampai menggangu pos-pos pengeluaran yang lain. Agar tidak memberatkan upayakan untuk tabungan dana liburan tidak lebih dari 5 persen atau 10 persen penghasilan Anda, jadi kesehatan keuangan Anda tidak terganggu.

Siapkan mata uang lokal, US dollar, kartu debit dan kartu kredit

Pengalaman jika Anda berlibur hanya membawa kartu kredit dan kartu debit kebutuhan uang selama di sana tercukupi, tapi jangan kaget jika Anda melihat rekening Anda tiba-tiba banyak terpotong biaya-biaya transaksi penarikan dana ataupun belanja. Jadi penting sekali untuk membawa mata uang negara destinasi, sebaiknya tukar uangnya ketika di Indonesia karena nilai tukar kursnya lebih bagus dan tukarkan dalam berbagai pecahan valuta. Sebagai jaga-jaga silahkan juga jika ingin membawa dalam bentuk US dollar secukupnya. Ingat jangan pernah menukar uang di hotel atau bandara biasanya mereka mengambil margin keuntungan sampai 20 persen.

Siapkan biaya oleh-oleh

Salah satu kebiasaan orang Indonesia ketika pelesir ke luar negeri adalah membawa oleh-oleh. Selain itu orang Indonesia cenderung lebih konsumtif dibandingkan dengan negara lain. Dua barang yang terbilang ampuh sebagai buah tangan adalah kaos dan gantungan kunci. Dua barang tersebut bisa diperoleh dengan harga miring. Riset dulu sebelum pergi dimana membeli kedua barang itu dengan harga bagus, sehingga pos untuk oleh-oleh bisa dihemat. Nah, supaya pos ini tidak terlalu bengkak buat daftar nama kerabat atau kolega yang penting untuk Anda berikan oleh-oleh.

"Dengan perencanaan yang matang sebelum berpergian, Anda bisa meminimalkan kantong jebol akibat belanja yang tak terarah. Puas refreshing di negeri seberang dan kerabat pun jadi ikut senang. Selamat berlibur," ujar Pandji pemilik blog www.pandjiharsanto.com serta twitter dan instagram @pandjiharsanto.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement