Senin 24 Mar 2014 08:05 WIB

Terinspirasi Maeficient, Angelina Jolie Rancang Baju untuk Anak-Anak

Rep: c70/ Red: Hazliansyah
Angelina Jolie dan anting-anting 42 karatnya.
Foto: Lucas Jackson/Reuters
Angelina Jolie dan anting-anting 42 karatnya.

REPUBLIKA.CO.ID, -- Angelina Jolie merambah ke dunia fashion. Teman hidup Brad Pitt ini tengah berkolaborasi dengan perancang busana asal Inggris, Stella Nina McCartney. 

Jolie berkolaborasi dengan anak dari Sir Paul McCartney itu dengan meluncurkan satu clothing line khusus anak-anak yang desainnya terinspirasi dari film terbaru Jolie, "Maleficient". Jolie sendiri yang merancang baju-baju tersebut.

Kostum rancangan wanita 38 tahun itu terdiri dari delapan model untuk laki-laki dan perempuan, yang dikhususkan untuk anak-anak usia 4 sampai 14 tahun. 

Ada rok tuan putri dan sepatu cantik untuk para gadis, serta sepatu kets untuk laki-laki. Bintang Lara Croft: Tomb Raider itu menjual koleksinya itu dengan harga antara 75 hingga 185 dolar AS. 

Ibu dari Shiloh Nouvel Jolie-Pitt ini akan mendonasikan 10 persen dari hasil penjualan untuk organisasi sosial SOS Children's Villages.

Sementara McCartney mengatakan bahwa dia dan ibunya adalah penggemar berat Disney. 

“Ketika Jolie mengajak bekerja sama, aku langsung setuju,” katanya. Menurutnya kostum-kostum yang terispirasi dari Maleficent itu sangat brilian dan mengagumkan.

Seperti dikutip dari Aceshowbiz, ini bukan pertama kalinya McCartney bekerja sama dengan Disney. Dia pernah merancang perhiasan yang terinspirasi dari film Tim Burton, Alice in Wonderland.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement