Jumat 25 Apr 2025 22:54 WIB

Raisa Ikut Tempel Stiker di Peti Jenazah Gitaris Seringai Ricky Siahaan

Raisa mengatakan dirinya dengan band Seringai memang punya histori yang panjang.

Rep: Antara/ Red: Qommarria Rostanti
Raisa. Raisa mengatakan dirinya dengan band Seringai memang punya histori yang panjang.
Foto: Dok. Republika
Raisa. Raisa mengatakan dirinya dengan band Seringai memang punya histori yang panjang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi Raisa mengenang kedekatannya dengan mendiang gitaris Seringai, Ricky Siahaan. Ricky menghembuskan napas terakhirnya pada usia 48 tahun pada Sabtu, 19 April 2025 di Tokyo, Jepang.

Raisa bercerita pernah digosipkan di media sosial sebagai anak dari Arian vokalis Seringai, bahkan juga disebut-sebut sebagai anak Ricky karena memiliki kemiripan, hingga hal itu membuatnya sempat memanggil Ricky "papa".

Baca Juga

"Beberapa belas tahun lalu ya, aku pernah digosipin anaknya Mas Ari (Arian), enggak tahu kenapa, ada gosip itu. Terus tiba-tiba di Twitter tuh 'oh ternyata lebih mirip sama Ricky, mungkin anaknya Ricky kali ya', aku tiba-tiba digosipin jadi anaknya Papa Ricky. Jadi aku panggilnya Papa," kata Raisa saat ditemui usai melayat mendiang Ricky Siahaan di Rumah Duka Sentosa, RSPAD Gatot Subroto Jakarta, pada Jumat (25/4/2025).

Raisa mengatakan mendiang Ricky merupakan sosok yang memiliki energi baik setiap bertemu, di mana kabar meninggalnya pun membuat dirinya kaget. "Setiap ketemu tuh (beliau) selalu energi baiklah pokoknya. Jadi ya sangat kaget dengar beritanya, apalagi kemarin kita sama-sama lagi di Tokyo, jadinya kayak ngerasa wah rasa lagi dekat gitu," ujarnya.

Ia juga menyampaikan mendiang Ricky merupakan sosok yang memiliki pembicaraan seru, seperti soal musik, kesamaan dan perbedaan antara keduanya. Menurut Raisa, kepergian mendiang Ricky Siaahan sebagai sesuatu yang penuh makna. Ia pun menyampaikan turut berduka cita untuk semua keluarga dan teman-teman yang ditinggalkan.

"Aku ngerasa sih emang kalau bisa dibilang keren banget ya kepergiannya gitu, melakukan hal yang dia lagi cintai, terus juga dikelilingi sama teman-teman dan keluarga," ucapnya.

Raisa mengatakan dirinya dengan band Seringai memang punya histori yang panjang, hingga mereka memiliki kolaborasi kaus bertuliskan Raisa x Seringai. Raisa juga turut menempel stiker seperti yang juga dilakukan sejumlah musisi dan rekan yang turut melayat pada peti jenazah Ricky Siahaan.

"Sempat dong (tempel stiker). Jadi tadi ga bawa stiker, tapi terus dibawain sama Boim jadi pasang stiker Raisa X Seringai," katanya.

Berdasarkan keterangan resmi tim medis setempat, almarhum mengalami serangan jantung tidak lama setelah tampil bersama Seringai dalam acara Gekiko Fest, bagian dari rangkaian Wolves of East Asia Tour 2025 di Taiwan dan Jepang. Saat ini, jenazah mendiang Ricky disemayamkan di Rumah Duka Sentosa, RSPAD Gatot Subroto Jakarta, dan akan dikebumikan di Pemakaman San Diego Hills pada Sabtu 26 April 2025 pukul 14.00 WIB.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement