Ahad 14 Apr 2024 00:18 WIB

Selain Siksa Kubur, Ini 6 Film Horor Joko Anwar dengan Rating Tertinggi

Sutradara Joko Anwar telah menggarap beberapa film ikonik.

Rep: Adya Citra Ramadani/ Red: Qommarria Rostanti
Sutradara Joko Anwar. Selain film horor Siksa Kubur Joko Anwar yang sedang tayang di bioskop, dia juga memiliki beberapa film horor lain.
Foto: Dok Republika
Sutradara Joko Anwar. Selain film horor Siksa Kubur Joko Anwar yang sedang tayang di bioskop, dia juga memiliki beberapa film horor lain.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Melalui tangan dinginnya, sutradara Joko Anwar telah menggarap sejumlah film ikonik yang mewarnai industri perfilman di Indonesia. Salah satu genre film garapan Joko Anwar yang paling banyak digemari penonton adalah horor.

Seperti diketahui, genre horor memiliki subgenre yang cukup beragam. Oleh karena itu, film horor tidak selalu berkaitan dengan hantu dan hal-hal berbau mistis.

Baca Juga

Keragaman ini pula yang tercermin dalam film-film horor garapan Joko Anwar. Berikut ini adalah rekomendasi enam film horor karya Joko Anwar, diurutkan berdasarkan rating IMBb.

1. Siksa Kubur (Rating: 7,4/10 dari IMDb)

Siksa Kubur merupakan film horor terbaru dari Joko Anwar. Dalam film yang baru dirilis pada 11 April 2024 ini, Joko Anwar terlibat sebagai sutradara sekaligus penulis.

Film ini berkisah mengenai Sita yang tak lagi mempercayai agama setelah kedua orang tuanya menjadi korban bom bunuh diri. Sejak saat itu, tujuan hidup Sita hanya satu, yaitu mencari orang paling berdosa dan ketika orang itu meninggal, Sita ingin ikut masuk ek dalam kuburan orang tersebut untuk membuktikan adanya siksa kubur. Namun siapa sangka, keinginan Sita ini ternyata membawa konsekuensi yang mengerikan bagi Sita dan saudaranya, Adil.

Saat ini, film Siksa Kubur masih tayang di bioskop. Film ini berhasil memeroleh 511.731 penonton di hari kedua penayangannya.

2. Pengabdi Setan 2: Communion (Rating: 6,7/10 dari IMDb dan 100 persen dari Rotten Tomatoes)

Sukses dengan Pengabdi Setan, Joko Anwar kembali memanjakan penggemar film horor dengan film sekuelnya yaitu Pengabdi Setan 2: Communion. Dalam film yang dirilis pada 2022 ini, Joko Anwar berperan sebagai sutradara, penulis, serta eksekutif produser.

Film ini mengambil latar waktu sekitar beberapa tahun setelah Rini dan keluarganya berhasil menyelamatkan diri dari kejadian mengerikan yang membuat mereka kehilangan ibu dan si bungsu Ian. Mereka kini tinggal di rumah susun dengan keyakinan bahwa rumah susun yang dihuni banyak orang akan lebih aman bagi mereka. Akan tetapi, Rini dan keluarga tidak menyadari bahwa ada ancaman yang mengintai mereka di tengah keramaian rumah susun tersebut.

3. Perempuan Tanah Jahanam (Rating: 6.6/10 dari IMDb dan 92 persen dari Rotten Tomatoes)

Joko Anwar kembali terlibat sebagai sutradara sekaligus penulis dalam film Perempuan Tanah Jahanam. Film ini berhasil memenangkan sejumlah penghargaan dalam gelaran Festival Film Indonesia 2020, termasuk untuk kategori Film Cerita Panjang Terbaik dan Sutradara Terbaik.

Film yang dirilis pada 2019 ini bercerita mengenai wanita bernama Maya yang berusaha bertahan hidup di kota tanpa keluarga. Akan tetapi, Maya memiliki sahabat baik yang telah bersama dirinya mengarungi asam garam kehidupan, yaitu Dini.

Kehidupan Maya mulai berubah saat dirinya mengetahui informasi mengenai harta warisan dari keluarganya yang kaya di sebuah desa. Maya dan Dini pun tanpa ragu menyambangi desa tersebut, tanpa menyadari bahaya yang akan mereka hadapi.

4. Pintu Terlarang (Rating: 6,6/10 dari IMDb dan 77 persen dari Rotten Tomatoes)

Dalam film bergenre psikologi thriller ini, Joko Anwar berperan sebagai sutradara sekaligus penulis skenario. Film yang dirilis pada 2009 ini pernah diputar di Festival Film Internasional Rotterdam ke-38 dan meraih penghargaan Best of Puchon di Puchon International Fantastic Film Festival di Korea Selatan pada 2009.

Film yang dibintangi oleh Fachri Albar dan Marsha Timothy ini berkisah mengenai kehidupan pematung sukses bernama Gambir yang tampak sempurna. Siapa sangka, ada fakta mengerikan di balik kehidupan sempurna Gambir.

5. Pengabdi Setan (Rating: 6,5/10 dari IMDb dan 91 persen dari Rotten Tomatoes)

Joko Anwar berperan sebagai sutradara sekaligus penulis dalam film Pengabdi Setan yang dirilis pada 2017 di Indonesia. Antusiasme yang besar terhadap Pengabdi Setan juga membuat film ini diputar di sejumlah negara lain, seperti Malaysia, Singapura, Thailand, hingga Spanyol.

Film bercerita tentang Rini dan keluarganya harus menyaksikan ibu mereka mengidap sakit aneh selama tiga tahun sebelum sang ibu meninggal dunia. Kesulitan finansial memaksa bapak Rini untuk bekerja ke luar kota dan meninggalkan Rini beserta saudaranya di rumah. Sejumlah kejadian aneh dan mengerikan membuat Rini dan saudara-saudaranya merasa bahwa ibu mereka kembali ke rumah mereka dengan sebuah tujuan yang tak terduga.

6. Modus Anomali (Rating: 5,4/10 dari IMDb dan 54 persen dari Rotten Tomatoes)

Dalam film bergenre thriller ini, Joko Anwar kembali terlibat sebagai sutradara sekaligus penulis. Film yang dirilis pada 2012 ini dibintangi oleh Rio Dewanto dan hannah Al Rasyid.

Film ini berkisah mengenai seorang laki-laki yang terbangun di tengah hutan dalam kondisi hilang ingatan. Dia berusaha untuk keluar dari kebingungannya dan mencari sejumlah petunjuk yang justru membawanya dalam sebuah tragedi menegangkan. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement