REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Belum lama ini, sutradara film Agak Laen, Muhadkly Acho, membagikan potongan video yang mengungkap salah satu adegan paling mewek dalam film tersebut. Dalam unggahannya di Twitter, Acho menunjukkan momen yang membuat dirinya sendiri terharu.
Adegan tersebut menampilkan percakapan antara karakter Oki (Oki Rengga) dengan sang ibu. Dalam momen yang sarat emosi ini, Oki menyuapi ibunya sambil mengobrol dengan wajah penuh duka.
"Salah satu scene yang membuat basah sudut mataku sejak saat menulisnya. Tentang Ibu, memang tak akan pernah ada habisnya," tulis Acho di platform X, dikutip Ahad (10/3/2024).
Salah satu scene yang membuat basah sudut mataku sejak saat menulisnya. Tentang Ibu, memang tak akan pernah ada habisnya. pic.twitter.com/MwisoielaK
— Acho (@MuhadklyAcho) March 9, 2024
Adegan yang disebutkan oleh Acho adalah momen di mana karakter Oki berinteraksi dengan ibunya. Dalam adegan tersebut, Oki tengah meratapi nasibnya sebagai mantan narapidana yang sulit dapat kerja. Dialog antara mereka pun sangat menyentuh.
Dengan rasa bersalah yang mendalam, Oki mengungkapkan perasaannya kepada ibunya. Dia merasa malu karena merasa telah mengecewakan ibunya sepanjang hidupnya.
"Malu Mamak punya anak kayak aku? Dari dulu, aku ngecewain Mamak. Belum pernah aku nyenengin Mamak sekalipun,” kata Oki.