Senin 12 Jun 2023 06:48 WIB

Makan Telur Bisa Bantu Atasi Lemak Berlebih di Perut, Butuh Berapa Butir Sehari?

Meningkatkan asupan protein bisa membantu menurunkan berat badan.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Telur rebus. Batas maksimal telur yang dapat dikonsumsi dalam sehari untuk mendapatkan manfaat penurunan berat badan yang optimal adalah tiga butir.
Foto: Flickr
Telur rebus. Batas maksimal telur yang dapat dikonsumsi dalam sehari untuk mendapatkan manfaat penurunan berat badan yang optimal adalah tiga butir.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Keberadaan lemak visceral penting untuk melindungi dan menyekat beragam organ yang ada di dalam perut. Namun, dalam jumlah berlebih, lemak yang berada di dalam rongga perut ini bisa meningkatkan risiko masalah kesehatan, mulai dari penyakit jantung hingga diabetes tipe 2.

Oleh karena itu, lemak visceral yang berlebih perlu dikurangi. Menurut dr Deborah Lee dari Dr Fox Online Pharmacy, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi lemak visceral. Salah satu di antaranya adalah mengonsumsi telur.

Baca Juga

"Banyak studi yang telah menunjukkan bahwa meningkatkan asupan protein bisa membantu menurunkan berat badan, dan ini termasuk menurunkan lemak visceral," ujar Dr Lee seperti dilansir Express, Ahad (11/6/2023).

Salah satu sumber protein terbaik adalah telur. Satu butir telur dengan berat rata-rata sekitar 52 gram mengandung sekitar 6,3 protein. Hanya dengan mengonsumsi dua butir telur, seseorang bisa mendapatkan sekitar 12-14 protein.

"Orang dewasa membutuhkan sekitar 45-56 gram protein per hari, tergantung seberapa aktif mereka. Telur juga sumber asam amino esensial yang sempurna untuk kesehatan manusia," jelas dr Lee.

Hal lain yang membuat telur sangat direkomendasikan adalah kandungan kalorinya yang rendah dan gizinya yang padat. Satu butir telur memiliki sekitar 60 kalori, vitamin D, kolin, vitamin A, serta vitamin B.

Menurut studi dalam jurnal Clinical Nutrition 2022, konsumsi telur lima butir telur per pekan atau lebih berkaitan dengan indeks massa tubuh, lingkar pinggang, dan persentase massa lemak tubuh yang lebih rendah. Studi ini juga mengindikasikan bahwa konsumsi telur yang tinggi, yaitu lima butir telur per pekan atau lebih, dapat membentuk komposisi tubuh yang lebih sehat.

Studi berbeda pada Journal of the American College of Nutrition 2020 juga menemukan adanya hubungan antara konsumsi telur dengan penurunan berat badan. Dampak ini tampak lebih signifikan pada wanita dewasa obesitas dengan kondisi lemak berlebih atau wanita dengan kondisi obesitas sentral.

Menurut dr Lee, batas maksimal telur yang dapat dikonsumsi dalam sehari untuk mendapatkan manfaat penurunan berat badan yang optimal adalah tiga butir. Meski sebagian orang khawatir dengan kandungan kolesterol yang tinggi di dalam telur, dr Lee mengatakan konsumsi telur setiap hari aman untuk dilakukan.

"Cukup aman mengonsumsi telur setiap hari, hal ini tak akan meningkatkan risiko penyakit jantung Anda," kata dr Lee.

Menurut dr Lee, konsumsi protein bisa membantu menyingkirkan lemak visceral berlebih dan menurunkan berat badan dengan beberapa cara. Salah satunya, peningkatan asupan protein dapat mempercepat laju metabolisme tubuh.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement