REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Solois Ari Lasso belum mau berhenti berkarya dalam industri hiburan Tanah Air di usia karier yang menginjak tiga dekade atau tiga puluh tahun. Selain bersiap menggelar "Konser 3 Dekade Perjalanan Cinta Ari Lasso" di empat kota Indonesia, dia juga berniat menggarap mega proyek album menampilkan sejumlah lagu terbaik Indonesia sejak era 1970-an hingga 1990-an.
"Saya berusaha untuk tidak berhenti berkarya, meskipun terus terang saya tidak ingin bersaing dengan musisi-musisi muda yang dengan mudahnya mungkin dalam satu hari bisa satu-dua juta views," kata Ari saat sesi jumpa media di Jakarta, Senin (8/5/2023).
Proyek musik itu, menurut Ari, mendapatkan inspirasi dari penyanyi asal Inggris Rod Stewart. Ari menyebut Stewart merilis lima seri album The Great American Songbook dimulai pada Oktober 2022 lalu.