Jumat 17 Feb 2023 18:52 WIB

Belajar dari 'Kesalahan', Film I Am Legend 2 Dipastikan tak Melenceng dari Novel

Aktor Will Smith akan kembali bermain dalam film I Am Legend 2.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Qommarria Rostanti
Salah satu adegan dalam film I Am Legend. Warner Bros berencana menggarap film I Am Legend 2. Kisah dalam film ini nantinya tidak akan melenceng dari novel. (ilustrasi)
Foto: Warner Bros Pictures
Salah satu adegan dalam film I Am Legend. Warner Bros berencana menggarap film I Am Legend 2. Kisah dalam film ini nantinya tidak akan melenceng dari novel. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Film I Am Legend 2 akan dilanjutkan oleh Warner Bros. Film ini merupakan kelanjutan dari film sebelumnya, I Am Legend, yang dibintangi aktor Will Smith.

Smith berperan sebagai dr Robert Neville, ahli virologi yang mencoba membuat obat untuk wabah vampir yang mengacaukan dunia. I Am Legend memperoleh kesuksesan finansial luar biasa ketika dirilis di bioskop pada 2007, meraup lebih dari setengah miliar dolar AS.

Baca Juga

Namun, film tersebut menerima banyak kritik atas "kebebasannya" saat mengadaptasi novel karya Richard Matheson tahun 1954 dengan judul yang sama itu. Sebagian besar kritik terfokus pada akhir film I Am Legend yang benar-benar menyimpang dari akhir buku.

I Am Legend dirilis dalam bentuk DVD pada 2008. Akhir film versi DVD disertai dengan alternatif yang diterima jauh lebih baik dan lebih dekat dengan novel Matheson.

I Am Legend 2 dikabarkan akan memulai kisah dari akhir versi DVD. Hal itu dianggap sebagai pilihan yang bagus, tetapi diduga akan menimbulkan masalah yaitu dilihat oleh lebih sedikit orang.

Dilansir di laman Screen Rant pada Jumat (17/2/2023), Will Smith telah dikonfirmasi kembali untuk I Am Legend 2 bersama Michael B Jordan. Namun, agar Smith kembali sebagai dr Neville, sekuelnya harus mengikuti ending alternatif I Am Legend.

Akhir film bioskop I Am Legend yang kontroversial menceritakan tokoh dr Neville yang diserang oleh The Darkseekers. Namun dia mengorbankan dirinya dengan meledakkan laboratoriumnya, setelah memberikan obat The Darkseeker kepada sesama manusia bernama Anna (Alice Braga) dan Ethan (Charlie Tahan).

Sementara itu, akhir kisah I Am Legend di novel Matheson menceritakan dr Neville yang bertahan hidup. Novel diakhiri dengan dr Neville yang menyadari bahwa vampir mayat hidup hanyalah langkah evolusi berikutnya.

Dia akhirnya menyadari bahwa dirinya adalah sosok legendaris yang menakutkan bagi para vampir. Dr Neville akhirnya memahami bahwa The Darkseeker bukanlah monster. Dia ingin menyelamatkan The Darkseeker.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement